Olahraga
Air Putih Cegah Overheating Selama Latihan Kardio
Dehidrasi atau overheating seringkali dialami oleh seseorang yang berlatih kardio dengan keras. Latihan kardio ini ditujukan karena ingin membakar kalori dalam tubuh melalui berlari, berjalan cepat, bersepeda dan olahraga permainan. Pembakaran kalori selama latihan ini selain diubah menjadi energi juga meningkatkan suhu tubuh.
Normalnya, tubuh memiliki sistem alami agar suhu tubuh tetap stabil. Ketika suhu meningkat, maka tubuh akan mengelarkan keringat yang menyerap suhu panas tersebut. Jika intensitas kardionya semakin tinggi maka keringat yang dikeluarkan juga semakin deras.
Keringat yang keluar dari dalam tubuh mempengaruhi cairan tubuh. Ketika tubuh kekurangan cairan (dehidrasi) akibat banyaknya keringat yang dikeluarkan justru berefek buruk bagi kesehatan. Masalahnya, saat dehidrasi tubuh melepaskan hormone stres serta pasokan oksigen akan terganggu. Tubuh menjadi cepat lemas , merasa pusing dan kehilangan keseimbangan tubuh.
Bagaimana agar Anda tidak mengalami kondisi overheating ini selama berlatih kardio, coba lakukan beberapa tips berikut:
Sebelum 20-30 menit waktu berlatih, sebaiknya mengonsumsi air putih sekitar 400 – 600 ml. air putih dimaksudkan untuk menjaga kecukupan cairan tubuh tetap stabil walaupun Anda akan banyak berkeringat selama latihan.
Sediakan air putih selama latihan, air putih tidak hanya diminum sebelum dan sesudah latihan. Untuk menjaga suhu tubuh selalu minum air selama latihan.
Setelah berlatih, begitu juga setelah berlatih minum air putih untuk mengembalikan cairan tubuh yang hilang selama latihan.
Mengukur seberapa banyak cairan yang keluar selama latihan bisa dilakukan penimbangan berat badan sebelum dan sesudah latihan. Perbedaan angka berat badan ini menentukan jumlah cairan yang dikeluarkan tubuh.
Video
Video Latihan Kardio Harian
Pencarian Terbaru
Suhu tubuh meningkat saat kardio. Latihan kardio. Badan overheat naik gunung.