Previous
Next

Ilmu Pengetahuan

Wah, 5 Kota Ini Tak Mengenal Gravitasi

 

Misteri alam selalu membuat semua orang takjub dan merasa penasaran. Seperti adanya hukum gravitasi di dunia yang diutarakan oleh Sir Isaac Newton, yakni sebuah hukum yang membuat benda memiliki gaya tarik dengan benda lain. Bumi pun memiliki gaya gravitasi yang membuat semua benda dan makhluk hidup bisa tertarik ke bumi dan tidak melayang.

Sebaliknya fenomena berikut ini, terdapat lima kota yang ternyata tidak mengenal hukum gravitasi.

1. Mystery Spot, Santa Cruz, California

Sebuah hutan yang dinamakan Mystery Spot ini tidak mengenal gravitasi, pertama kali ditemukan pada tahun 1939 oleh beberapa penjelajah kemudian mulai dibuka tahun 1940 untuk kalangan umum. Sebuah area lingkaran dengan luas 45 meter ini membuat pengunjung keheranan karena tubuh akan terasa ringan dan bisa berjalan miring ditembok.

Pepohonan di area ini tumbuh miring, dan jika bola digelindingkan justru akan naik bukan turun. Tempat ini oleh banyak orang dianggap memiliki aura magis dan menghasilkan ilusi optik.

2. Spook Hill, Florida

Berada di kawasan berbukit di Lake Wales, Florida. Jika Anda mematikan kendaraan di bawah bukit, justru kendaraan akan meluncur naik. Bukit ini dianggap mengandung besi magnet yang tinggi sehingga membuat benda-benda tertarik ke atas. Orang-orang yang hanya berjalan kaki pun merasakan ‘sesuatu’ menarik mereka ke atas sehingga jika menuruni bukit justru membutuhkan energi ekstra daripada menaikinya.

Konon, bukit ini dihantui oleh kepala suku Indian yang mati di area ini. Pertama kali ditemukan oleh warga kulit hitam saat memancing di danau.

3. St. Ignace Mystery Spot, Michigan

Pertama kali ditemukan tahun 1950 oleh peneliti yang mendapati peralatan penelitian mereka tidak berfungsi. Fenomena ini hanya terjadi di area dengan luas 91 meter yang kemudian dinamakan St. Ignace Mystery Spot.

Hal yang menjadi daya tarik para wisatawan adalah sepertinya di kawasan ini gravitasi bumi tidak berfungsi. Mereka yang bertubuh tinggi akan merasa lebih pendek, dan jika berlama-lama akan merasa pusing. Tempat ini juga dibangun padang golf mini. Tiger Wood pun pernah mengalami pengalaman ketika ia kesulitan memasukkan bola ke hole dan bola justru bergulir miring.

4. House of Mystery, Oregon Vortex

Area ini berbentuk lingkaran dan tidak memiliki gravitasi yang semestinya. Tidak ada satu ekorpun hewan yang mendekati area tersebut. Kuda atau binatang lain yang dibawa ke area ini akan panik dan kabur. Oleh suku Indian di masa lalu, kawasan ini dinamakan “Tempat Terlarang”.

Area ini juga banyak dijadikan film dokumenter termasuk objek dalam film “Supernatural” dan “The X-Files”. Oregon Vortex juga diyakini memiliki ilusi optik. Belum ada penjelasan ilmiah tentang kawasan yang sudah ada sejak 1914 silam, sehingga semua pertanyaan tentang kawasan ini belum terjawabkan.

5. Cosmos Mystery Area, South Dakota

Kawasan ini juga memiliki ilusi optik. Seseorang nampak berubah, pohon-pohon tumbuh miring dan air sungai yang mengalir ke atas. Bola yang dilemparkan pun akan bergulir melenceng. Seseorang bisa duduk di kursi dengan dua kaki dan fenomena aneh lainnya.

Kawasan ini terungkap pertama kali pada tahun 1952 oleh dua orang mahasiswa yang hendak berkemping. Mereka merasakan pusing dan tubuh terasa ringan. Mereka yang penasaran pun kemudian meneliti tempat ini dan dinamakan Cosmos Mystery Area.

Video

Misteri Spook Hill Florida

(adeg/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Santa cruz baju diskon. Misteri daerah oregon vortex.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.