Previous
Next

Kesehatan

Tips Membaca Label Suplemen Kesehatan

 

Dewasa ini, banyak beredar suplemen kesehatan palsu di pasaran. Food and Grugs Administration (FDA) terus berkampanye dan mengingatkan konsumen Amerika Serikat untuk lebih cerdas dan waspada ketika membeli suplemen kesehatan. Pasalnya, suplemen makanan tersebut bisa jadi mengandung zat asing yang sebenarnya tidak sesuai dengan cantuman pada label.

 

Indonesia pun juga menjadi sasaran peredaran suplemen palsu, bahkan makin hari kian meresahkan. Anda sebagai konsumen pun juga dituntut lebih waspada dan jeli dalam membeli produk suplemen kesehatan yang terpercaya dan berkualitas. Membaca detil kandungan bahan dengan teliti merupakan salah satu cara yang baik dalam membeli suplemen.

 

Suplemen palsu dapat membahayakan kesehatan Anda. Ketelitian tinggi dibutuhkan, selain itu Anda juga sebaiknya jangan langsung percaya pada suplemen kesehatan yang bertuliskan “Made in USA”. Hal tersebut tentunya tidak cukup, karena label suplemen-lah yang sebenarny lebih penting untuk diperhatikan. Apa saja label yang wajib ada di suplemen kesehatan yang akan Anda beli? Simak beberapa daftar berikut ini.

 

  • Label informasi dasar mengenai perusahaan yang memproduksi suplemen kesehatan, baik nama maupun alamat perusahaan.
  • Label manufacturing date (tanggal produksi) dan juga expiration date (tanggal kadaluwarsa) suplemen kesehatan Anda.
  • Pastikan label suplemen kesehatan Anda bertuliskan “Dietary Supplement”, yang merupakan ketentuan yang terdapat dalam Dietary Supplement Health and Education Act of 1994 (DSHEA).
  • Label cantuman kandungan suplemen yang jelas. Kandungan tersebut berupa nama nutrisi, berapa jumlah kandungannya, nama bahan suplemen, ukuran produk, dan juga jumlah produk dalam satuan nominal atau berat. 
  • Label mengenai informasi jumlah rekomendasi dosis dan juga cara pemakaian suplemen kesehatan tersebut. Periksa apakah suplemen kesehatan Anda ada label Direction for Use/Suggested Use (cara penggunaan), Serving per Container (jumlah sajian per kemasan), dan juga Serving Size (takaran saji).
  • Suplemen kesehatan yang berkualitas akan mencantumkan label ingredients (bahan) dan atau other ingredients (bahan lain).
  • Periksa label United States Pharmacopeia (USP) yang berarti suplemen Anda telah lolos uji kandungan sehingga kualitasnya terjamin.

 

Cara mengetahui label informasi yang benar

Anda perlu memastikan bahwa informasi pada label suplemen kesehatan tersebut adalah benar adanya. Caranya? Hubungi perusahaan yang memproduksi suplemen kesehatan atau cari tahu mengenai kualitas produk dan juga perusahaannya. 

 

Selain itu, pilih merk suplemen kesehatan produksi dari perusahaan yang menerapkan pedoman Good Manufacturing Practices (GMP). 

(tere/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Ketentuan tentang kesehatan membaca. Cara membaca mfg contoh. Beberpa ketentuan tentang keaehatan membaca. Mempelajari serving size pada suplrmen. Cara membaca serving pada suplemen. Https://carapedia.com/tips_membaca_label_suplemen_kesehatan_info4134.html. Apa artinya pada serving size food supplement.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.