Previous
Next

Cara Dasar Memasak

Mengenal Tiga Jenis Dressing Populer

 

Apakah Anda menyukai segala jenis dressing dalam hidangan Anda? Sebaiknya Anda perlu mengenal beberapa jenis dressing. Karena meskipun namanya dressing namun berbeda jenis berbeda pula rasanya. Ada tiga jenis dressing yang kita kenal selama ini, yakni Vinaigrette, creamy dressing dan cooked dressing.

Dressing paling sederhana adalah Vinaigrette. Dressing ini terbuat dari salad oild yang dicampur dengan bumbu tambahan seperti garam, cuka, merica dan gula. Biasanya juga sering ditambahkan bawang putih dan aneka herbs.

Dressing Vinaigrette ini umum dan banyak disukai orang Prancis. Hingga kemudian pengembangkan dari dressing ini adalah French dressing khas Prancis itu sendiri. Vinaigrette banyak di digunakan untuk salad atau bumbu perencam. Selain salad oil Anda juga bisa mengganti bahan ini dengan minyak zaitun atau minyak canola.

Dressing kedua adalah creamy dressing dengan bahan dasar mayones. Anda juga dapat mengganti mayones dengan yogurt, buttermilk, krim asam, susu atau crème fraîche. Dressing ketiga dan terakhir adalah cooked dressing yang mirip dengan creamy dressing. Berbeda dengan creamy dressing, cooked dressing memiliki tekstur lebih kental karena ditambah kuning telur dan dimasak barang sebentar.

Asosiasi Dressing dan Saus berpendapat bahwa dressing salad yang paling popular adalah ranch dressing, yakni campuran dari mayones dan buttermilk kemudian ditambah herbs kering dan bumbu). Kemudian ada juga vinaigrette tradisional bernama Thousand Island dan Caesar dressing. Umumnya di Negara Asia, dressing salad sering ditambah minyak wijen, saus ikan atau kecap asin agar rasanya lebih meng-Asia.

Video

Resep Dressing Vinaigrette

(adeg/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Mengenal salad dressing. Mengenal dreasing. Mengenal salad.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.