Previous
Next

Kecantikan

Mengenal Jenis-Jenis Bulu Mata

 

Bulu mata setiap orang selalu berbeda-beda karakteristiknya. Untuk itulah banyaknya produk maskara biasanya disesuaikan dengan jenis bulu mata dan kebutuhannya. Untuk membeli maskara, baiknya Anda mengenal lebih dulu jenis bulu mata Anda.

Tebal Namun Pendek

Jenis bulu mata yang tebal dan pendek memerlukan jenis maskara yang bisa memanjangkan. Sebelum mengaplikasikan maskara, jepitlah dulu bulu mata agar lebih lentik. Jangan gunakan maskara yang berfungsi menambah volume yang hasilnya justru memberatkan kelopak mata Anda.

Tebal dan Panjang

Untuk jenis bulu mata tebal dan panjang ini semua maskara bisa digunakan. Hanya saja dalam pengaplikasiannya harus diperhatikan dengan benar agar hasil riasan biasa maksimal.

Tipis dan Pendek

Untuk merias bulu mata jenis ini sangat tepat menggunakan maskara yang berfungsi menambah volume dan memanjangkan bulu mata. Sebagai aplikatornya pilih kuas melengkung yang menjangkau semua sudut bulu mata.

Tipis dan Panjang

Untuk bulu mata yang tipis dan panjang maka gunakan jenis maskara yang memberikan volume dan melentikkan bulu mata. Sapukan berulang-ulang agar hasilnya lebih tebal. Kuas maskara diaplikasikan dari akar hingga ujung denga gerakan zig zag dan tambahkan sedikit pada ujung untuk menebalkan.

 

Video

Cara Memilih Bulu Mata Palsu

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.