Previous
Next
  • Home
  • »
  • Kesehatan
  • » Gula Pasir dan Madu Bantu Meredakan Lidah Terbakar Akibar Minuman Panas

Kesehatan

Gula Pasir dan Madu Bantu Meredakan Lidah Terbakar Akibar Minuman Panas

 

Lidah terasa terbakar begitu Anda minumm kopi atau teh yang terlalu panas. Hal ini selain mengagetkan Anda juga membuat lidah serasa mati rasa. Setelah itu lidah tidak bisa mengecap rasa.

Hal ini bukan sekali atau dua kali terjadi dan Anda perlu bagaimana cara mengatasinya secepat mungkin agar lidah kembali bisa merasakan rasa. Cara tercepatnya adalah dengan gula.

Gula pasir membantu mengurangi rasa terbakar pada lidah. Begitu Anda merasakan lidah terbakar, langsung ambil sepucuk sendok gula dan taburkan di lidah Anda diamkan sejenak sampai gula meleleh dengan sendirinya. Rasa terbakar akibat air panas akan berkurang dan kemudian menghilang dengan sendirinya.

Selain gula pasir, Anda juga bisa mencoba madu. Madu lebih bagus efeknya dari gula karena sifatnya lebih cenderung menyembuhkan. Cara ini juga lebih tepat, lebih enak dan manis begitu Anda merasakan lidah terbakar setelah minum air panas.

Nah, untuk mencegah hal ini terjadi lagi berhati-hatilah sebelum minum. Tes tingkat panas minuman Anda dengan mencicipnya melalui sendok atau menempelkan ke lidah sedikit. Jika memang terlalu panas tunggu sampai panasnya menurun jangan terburu-buru untuk meminumnya.

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.