- Home »
- Resep Masakan »
- Minuman » Dalam Secangkir Kopi, Temukan 4 Fakta Terbarunya
Minuman
Dalam Secangkir Kopi, Temukan 4 Fakta Terbarunya
Membicarakan kafein sama halnya ketika kita membicarakan hal yang tak pasti. Beberapa penelitian mengklaim kafein tidak baik dikonsumsi, sedangkan beberapa penelitian lain kafein baik dikonsumsi. Tapi semua itu tergantung siapa yang meminumnya. Dibandingkan minuman bersoda, bukanlah lebih baik menikmati secangkir kopi.
Nah, beberapa fakta terbaru berikut akan menjawab keraguan tersebut.
Tulang lebih kuat
Menurut beberapa sumber, mengonsumsi kafein membuat tulang menjadi lemah dan memicu osteoporosis. Tapi, dalam fakta terbaru dari Dewan Informasi Pangan Internasional dalam sebuah reviewnya berjudul “Caffein & Health Clarifying the Controversies” memberikan penjelasan bahwa kafein yang ditemukan pada minuman bersoda tidak berdampak negatif pada kesehatan kita, asal kita tetap memperhatikan kecukupan asupan kalsium.
Nyeri ulu hati – belum terbukti
Umumnya orang yang mengonsumsi minuman karbonasi akan menaikkan asam lambung hingga kerongkongan, sehingga banyak yang menyarankan untuk menghindari kafein. Tapi coba tengok di pasaran, beberapa produk minuman kafein sudah ada yang terjual dengan versi bebas kafein. Dan hingga sekarang belum ada penelitian yang membuktikan kafein menyebabkan nyeri pada ulu hati.
Sumber hidrasi?
Penelitian pada tahun 2004 yaitu oleh Institute of Medicine of the National Academy of Science mengungkapkan bahwa mengonsumsi kafein menyebabkan efek diuretic (peningkatan pengeluaran air seni). Namun efeknya ini hanya memiliki kadar ringan.
Artinya, mengonsumsi kafein tidak begitu membahayakan, adan efek diuretiknya hanya bersifat jangka pendek. Sedangkan orang yang sudah terbiasa mengonsumsi kafein ini tidak terlalu banyak mengalami diuretik.
Konsumsi takaran sedang
Mengonsumsi dua atau tiga cangkir kopi yakni 300mg/hari masih termasuk dalam takaran sedang. Takaran ini tidak ada kaitannya dengan dampak negatif kesehatan. Namun jangan melebihkan takaran jika tidak ingin berdampak buruk.
Video
Animasi Manfaat Kopi
Pencarian Terbaru
Secangkir kopi. Animasi secangkir kopi. Kopi secangkir.