Previous
Next

Musik

Teknik Vocal

TEKNIK VOCAL adalah : Cara memproduksi suara yang baik dan benar, sehingga suara yang keluar terdengar jelas, indah, merdu, dan nyaring.

UNSUR-UNSUR TEKNIK VOCAL :

1. Artikulasi

Artikulasi sangat diwajibkan bagi seorang penyanyi, karena pesan sebuah lagu disampaikan melalui syair yang dinyanyikan penyanyi tersebut.

Artikulasi berkaitan dengan bahasa yang digunakan pada lagu tersebut. untuk lagu berbahasa Indonesia, latihan dapat Anda bagi menjadi dua, yaitu :

 

- Huruf Vokal/hidup

Huruf vokal terdiri dari huruf A, I, U , E, O. latihlah berulang-ulang melafalkan kelima huruf ini. Buka mulut anda selebar-lebarnya sesuai dengan huruf yang anda lafalkan.

Perlu diperhatikan, setiap huruf harus dilafalkan dengan benar, huruf A harus benar-benar berbunyi A bukan HA atau AH, huruf I bukan IH, huruf E, benar-benar berbunyi E bukan Ek, dan seterusnya. Jadi latihlah selalu melafalkan huruf-huruf vokal ini secara rutin.

 

- Huruf Konsonan/mati

Huruf konsonan adalah huruf selain A,I,U,E dan O. lafalkan benar-benar huruf ini dengan baik. Perlu diperhatikan pada huruf B, P, dan T, jangan melakukan penekanan yang berlebihan pada ketiga huruf ini.

 

2. Pernafasan

 

Pernafasan ada dua yaitu pernapasan perut dan diafragma. Pada pernapasan perut, ronga perut berfungsi untuk menyimpan udara, seseorang yang menggunakan pernapasan perut akan terlihat, perutnya akan selalu bergerak seiring nafas orang tersebut. sedangkan pernapasan diafragma menggunakan rongga dada untuk menyimpan udara. Dalam bernyanyi dan memainkan alat musik tiup dianjurkan untuk menggunakan pernapasan diafragma ini. Dengan menggunakan pernafasan diafragma, penggunaan udara/napas lebih efektif dalam membantu produksi suara.

 

Latihlah pernapasan ini, dengan cara menarik nafas dengan mengisi rongga dada, bukan perut. Lalu buang/keluarkan nafas anda perlahan-lahan. Lakukan latihan ini bersamaan dengan latihan huruf vokal A. I, U, E, O.

 

3. Solfegio

 

Latihan solfegio dapat dilakukan dengan bantuan gitar atau alat musik melodis lainnya. Misal jika menggunakan gitar, petik satu senar/nada lalu ikuti dengan vokal anda. Tirulah nada gitar tersebut seakurat mungkin dengan suara anda. Lanjutkan latihan dengan nada-nada lain. Latihan ini berguna untuk melatif kepekaan anda terhadap nada, dan akurasi nada yang anda nyanyikan.

 

Pernafasan di bagi tiga jenis, yaitu :

Pernafasan Dada: cocok untuk nada-nada rendah, penyanyi mudah lelah.

Pernafasan Perut: udara cepat habis, kurang cocok digunakan dalam menyanyi, karena akan cepat lelah.

Pernafasan Diafragma: adalah pernafasan yang paling cocok digunakan untuk menyanyi, karena udara yang digunakan akan mudah diatur pemakaiannya, mempunyai power dan stabilitas vocal yang baik.

 

Kontribusi dari Edza

Video

Video Teknik Vokal: Stamina Pernafasan

Dalam video ini akan dijelaskan latihan dasar untuk memperbaiki teknik vokal untuk memperluas stamina pernafasan.

(edza/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Pengertian teknik vokal. Macam macam teknik vokal. Http://carapedia.com/teknik_vocal_info237.html. Teknik vokal yang menggunakan alat musik melodis adalah. Apa yang dimaksud teknik vokal. Teknik vokal adalah. Pengertian teknik vocal.

Apa yang dimaksud dengan teknik vokal. Pengertian pernafasan diafragma. Teknik vokal. Pengertian pernapasan diafragma. Macam teknik vokal. Suara perut. Mengapa pernapasan diafragma sangat cocok digunakan untuk menyanyi.

Pengertian diafragma dalam musik. Pengertian tehnik vokal. Teknik vokal yang menggunakan alat musik melodis. Arti teknik vokal. Apa yang di maksud dengan teknik vokal. Definisi teknik vokal.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (6)
27 May 2016 07:41
desi mutiara
Terimakasih banyak coach Ricky!...I'll try this at home...
25 Apr 2014 09:14
iralbastianaditya
gi mana caranye bernyayi biar pas sama musik
26 Feb 2014 11:18
JULIUS ANDESTA TOBING
I LIKE next
21 Jan 2014 15:55
muhammad nur bahri
perbedaannya nanyi dengan teknik vocal dengan tidak apa
15 Sep 2013 21:27
anas m zainuddin
malam sudah pukul 02.00 sampai 04.00 ku kerja teruskie tugas kuw sampai sampai di sekolah kaya maukah tidur ngatuk baget.....
27 Aug 2013 16:20
dicky
wah bagus banget !!