Kesehatan
Hati-Hati, 4 Hal Ini Dapat Merusak Kaki Anda
Merawat keindahan dan kesehatan kaki tidak boleh setengah-setengah melakukanya Apalagi bagi seorang wanita, kaki juga merupakan asset berharga. Untuk merawatnya Anda perlu tahu beberaa hal yang dapat menyebabkan kerusakan dan gangguan pada kaki seperti dirangkum berikut ini:
1. Terlalu Sering Mengenakan Heels
Sehari-hari Anda adalah tipe orang yang senang mengenakan heels. Namun jangan terlalu sering mengenakannya, sesekali gantilah alas kaki dengan flats agar bisa merilekskan kaki. Sebenarnya penggunaan heels terlalu sering bisa membuat frekuensi tekanan pada kaki meningkat dan terjadi bunion (pergeseran fraktur kaki). Jika bunion ini sudah semakin parah jalan satu-satunya untuk menyembuhkan adalah melakukan operasi.
2. Tidak Menggunakan Kaos Kaki
Sering mengenakan sepatu atau alas kaki tertutup tanpa dialasi dengan kaos kaki akan membuat kaki cepat berkeringat, lembab dan tumbuh jamur di kaki. Jika Anda malas membersihkannya, kaki akan memerah dan terjadi iritasi hingga infeksi. Selain itu saat bergerak tanpa kaos kaki, kaki akan lecet sehingga sulit untuk berjalan. Kaos kaki sebenarnya melindungi kaki dari keringat berlebih serta melindungi kulit kaki dari paparan sinar UV langsung.
3. Menggunakan Sandal Jepit
Alas kaki berupa sandal jepit juga tidak boleh digunnakan terlalu sering meskipun dalam pemakaia sehari-hari jenis ini cukup nyaman dan simpel. Sandal tidak mampu menyokong kaki dengan baik dan cenderung membuat otot kaki cedera.
Tidak Mengganti Sepatu Olahraga
Sepatu olahraga juga perlu digantu secar berkala. Apalagi sepatu olahraga yang sudah sering dipakai dan disimpan akan berkurang daya penyokong serta kemampuan menahan tumpuan kaki. Ganti sepatu lari jika terasa sudah tidak nyaman demi kesehatan kaki Anda.