Otomotif
Cara Benar Menderek Mobil Matic yang Macet
Ada banyak anggapan bahwa ketika mobil matic mengalami kemacetan maka tidak boleh di derek saat membawanya atau mendorong ke pinggir jalan. Jadi sebenarnya apakah boleh atau tidak menderek mobil matic?
Dilansir dari situs mobilku.org, saat menderek mobil matic membutuhkan perlakukan ekstra hati-hati, jadi sebenarnya boleh diderek. Pelumasan sistem transmisi pada mobil matic harus dilakukan saat kondisi mesin hidup agar pompa hidrolik bisa memompa oli ke komponen sistem transmisi. Namun menderek mobil matic saat macet bukan berarti akan merusak mobil. Anda harus tahu caranya dan peralakukan dengan hati-hati:
1. Posisi Tus transmisi dalam keadaan normal (N)
2. Mobil matic boleh didorong ke pinggir jalan. Tuas transmisi diposisikan pada netral (N) dan mendorong badan mobil pelan-pelan dari belakang. Jangan menarik mobil dengan mobil lain karena sentakan atau tarikan yang terlalu mobil bisa merusak sistem transmisi.
3. Hubungi pihak dealer untuk pelayanan service derek. Dealer akan lebih paham dengan urusan toleransi mobil ketika harus diderek. Sebab setiap produk mobil (Nissan, Suzuki, Honda atau Toyota) punya toleransi yang berbeda-beda, bahkan dealer bukan menderek mobil tapi mengangkutnya dengan truk.
4. Mobil matic bisa diderek dengan pedoman umum:
- Mobil dengan penggerak roda depan maka yang diderek bagian roda depan, jika penggeraknya roda belakang maka gunakan roda belakang. Hal ini untuk membuat sistem transmisi tidak bergerak karena derekan.
- Apabila sistem penggerak terpaksa berputar maka pelankan kecepatan menderek yakni kurang atau tidak lebih dari 30 km/jam dan jarak tempuh kurang dari 80 km. Hubungan antara roda penggerak dan sistem transmisi harus diputuskan. Apabila penggeraknya roda depan maka yang dilepaskan poros roda, sedangkan jika belakang maka yang dilepaskan poros propeller.
5. Manfaatkan roda kecil tambahan sebagai tumpuan. Cara ini lebih aman saat menderek mobil matic agar transmisi tidak ikut bergerak ketika mobil diderek. Sebab pergerakan trasmisi (berputar) saat menderek mobil semakin lama akan membuat kerusakan yang parah, hal ini dikarenakan transmisi bekerja tanpa pelumas oli yang hanya bisa dihasilkan saat mesin hidup.
Pencarian Terbaru
Cara menarik mobil matic. Cara menderek mobil matic. Derek mobil matic. Menarik mobil matic. Cara derek mobil matic. Menarik mobil transmisi matic. Cara narik mobil matic.
Menderek mobil matic. Cara menarik mobil matic yg bener. Narik mobil matic. Truk matic. Cara aman derek mobil matic. Cara derek *truck**truck**truck**truck* matic. Cara tarik mobil matic.
Cara menderek kendaraan matic yang benar. Penyebab mobil matic ngancing. Mobil matic murah. Derek mobil matik. Nama bagian mobil untuk menderek. Cara menarik mobil metic penggerak depan.