Previous
Next

Sekolah

Berapakah Kuota Sertifikasi Guru

 

 
 
 
 
 
Sertifikasi guru merupakan salah satu program pemerintah dalam rangka meningkatkan mutu serta kualitas guru sebagai tenaga pendidik dimana diharapkan dengan adanya peningkatan kualitas mutu pendidik maka akan berdampak positif terhadap kualitas anak didik yang notabene sebagai calon pemimpin masa depan. Sertifikasi guru ini telah berjalan sejak tahun 2006 kemarin da pemerintah terus melakukan perbaikan di setiap tahunnya demi mencapai sebuah sistem sertifikasi guru yang lebih sempurna. Oleh karena itu, pemerintah akan dengan cermat menentukan kuota sertifikasi guru pada setiap tahun. Sebenarnya berapakah kuota sertifikasi guru?
 
Kuota sertifikasi guru ditentukan berdasarkan kebutuhan akan jumlah tenaga pendidik bersertifikat pada setiap provinsi dan kabupaten. Inilah yang menyebabkan jumlah kuota sertifikasi guru akan berbeda pada setiap tahunnya. Di tahun 2011 kemarin, penentuan kuota sertifikasi guru agak sedikit berbeda karena terjadi penataan ulang substansi dan rubrik penilaian portofolio serta sistem penilaian Pendidikan dan Latihan Profesi Guru (PLPG).
 
Informasi mengenai berapakah kuota sertifikasi guru akan dimuat dalam situs resmi milik pemerintah di www.sertifikasiguru.org . Pada situs tersebut tidak hanya memuat informasi mengenai berapakah jumlah kuota sertifikasi guru pada 33 propinsi di Indonesia, namun juga memuat tentang segala informasi yang berhubungan dengan sertifikasi guru, termasuk Peraturan Pemerintah terbaru mengenai sertifikasi guru dan juga berita - berita terbaru mengenai sertifikasi guru.
 
Karena imbas dari pelaksanaan sertifikasi guru ini adalah semakin membengkaknya anggaran APBN untuk gaji dan tunjangan guru, maka pemerintah terlihat sangat serius dalam menangani program sertifikasi guru termasuk dalam menentukan berapakah kuota sertifikasi guru pada setiap daerah. Selain itu, pemerintah mengharapkan para guru sangat serius dalam mempersiapkan diri menghadapi program sertifikasi guru ini karena akan berkaitan dengan karier dan masa depan guru itu sendiri. Untuk mengetahui lebih banyak tentang syarat, materi Pendidikan dan Pelatihan Profesi Guru (PLPG) serta kisi - kisi Ujian Kompetensi Awal, kita bisa membaca di www.sergur.kemdiknas.go.id .

Video

Video pengumuman kuota sertifikasi guru di Kalimantan Barat tahun 2012

Dalam video ini akan diperlihatkan pengumuman kuota sertifikasi guru di Kalimantan Barat tahun 2012

(indahf/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Sertifikasi guru. Jumlah kuota guru yang tersertifikasi setiap kabupaten. Kuota guru di indonesia. Gaji guru dikalimantan. Guru sekolah. Program program penerintah untuk menpersiapkan guru masa depan.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.