Previous
Next
  • Home
  • »
  • Laporan
  • » Yuk, Minum Secangkir Kopi Sebelum Presentasi ke Klien

Laporan

Yuk, Minum Secangkir Kopi Sebelum Presentasi ke Klien

 

Manfaat kopi oleh sebagian besar orang sudah diketahui sebagai pembangkit semangat dan menjaga tubuh agar tidak mengantuk. Nah, rupanya khasiat lain yang terungkap bahwa minum secangkir kopi dapat meningkatkan data ingat.

Hal ini menurut sebuah penelitian bahwa kafein dapat meningkatkan daya ingat selama 24 jam, terhitung dari waktu mengonsumsi pertama kali. Kesimpulan dari penelitian ini, kafein yang dikonsumsi sebelum menghadapi ujian, presentasi, meeting atau hal lain yang memerlukan kemampuan mengingat merupakan pilihan yang tepat.

Dalam penelitian ini terdapat dua kelompok responden yang diminta untuk mempelajari gambar selama lima menit. Kelompok pertama adalah kelompok yang tidak rajin mengonsumsi kafein, sedangkan kelompok kedua diatur mengonsumsi rutin tablet kafein 200 mg atau sekitar secangkir kopi besar.

Pada percobaan keesokan harinya, hasil ujian tentang gambar yang dipelajari menunjukkan kelompo kedua yang rutin mengonsumsi kafein memiliki nilai terbaik.  Menurut peneliti, mereka yang menerima kadar kafein secara signifikan akan mampu mengingat masing-masing gambar dan lebih tangkas menjawab ujian.

Dalam penelitian ini, sebelum ujian berlangsung semua kelompok diberi kafein, hasilnya kelompok kedua menunjukkan nilai terbaik. Teori ini memang membutuhkan pengembangan lebih lanjut untuk meneliti apakah daya ingat memang dipengaruhi oleh kafein atau karena tingkat ketelitian dan kewaspadaan saat belajar.

Dr Andras Sandberg, Neuroscientis dari Oxford University menambahkan pendapatnya bahwa kafein dapat memperlancar proses belajar serta membantu saat menghafal. Namun meningkatkan daya ingat yang lebih ampuh adalah dengan tidur.

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.