Previous
Next
  • Home
  • »
  • Kesehatan
  • » Profesi Perawat Terbukti Memiliki Siklus Menstruasi Tidak Teratur

Kesehatan

Profesi Perawat Terbukti Memiliki Siklus Menstruasi Tidak Teratur

 

Beberapa wanita pernah mengalami masalah dengan siklus menstruasinya. Faktor stress,gangguan hormone dan gaya hidup kurang sehat menjadi faktor utama yang menyebabkan siklus menstruasi wanita tidak teratur. Apabila Anda sedang mengalaminya, cobalah untuk mencari tahun dari ketiga faktor tersebut apakah Anda melakukannya. Selain itu, analisa bagaimana pola bekerja sehari-hari, bisa jadi itu penyebabnya.

Sebuah studi terbaru mengungkapkan bahwa pekerjaan menjadi sumber stress terbesar seseorang serta berkontribusi terhadap keteraturan siklus menstruasi wanita. Jadwal datan bulan yang terganggu tersebut membuat wanita mengalami dysmenorrhea (sakit saat menstruasi) dan anovulasi (menstruasi tanpa ovulasi). Pada kasus ini menstruasi bisa berlangsung sangat lama atau sebentar secara tidak wajar.

Disampaikan oleh Lauren O’Neil, publisis, pada Byrde, beberapa studi sudah membuktikan bahwa stress dari tipe pekerjaan tertentu dapat mempengaruh menstruasi secara spesifik.

Di dalam studi tersebut, dysmenorrhea dan siklus menstruasi pendek dialami oleh wanita yang memiliki pekerjaan tertentu. Misalnya, pekerjaan dengan manajemen yang rendah, memungkin karyawan susah menyatakan pendapat dan keputusan. Mereka mengalami gangguan datang bulan ketika mereka mendapatkan dukungan rendah dari rekan kerjanya.

Profesi perawat misalnya, menurut penelitiann, memiliki risiko mengalami gangguan siklus datang bulan. Perawat wanita memiliki tingkat stress yang tinggi, dan mereka mengalami anovulasi serta menstruasi jangka panjang.

Tak hanya pekerjaan, menstruasi tidak teratur juga disebabkan oleh waktu kerja. Para perawat dalam penelitian terbukti sering mengalami gangguan ini ketika bekerja di waktu-waktu yang tidak konsisten dan memiliki shift kerja siang dan malam. Konsultasikan kepada dokter jika Anda sedang mengalami gangnguan menstruasi seperti ini, jangan diabaikan.

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.