Previous
Next

Ilmu Pengetahuan

Minum Cangkir dari Ampas Kopi, Sebuah Inovasi Terbaru

 

Ampas kopi tidak harus selalu dibuang namun juga dapat dimanfaatkan sebagai bahan s crub, masker wajah maupun pupuk organik. Sebuah temuan terbaru di Jerman menemukan inovasi baru yakni memanfaatkan ampas kopi sebagai bahan pembuat cangkir dan tatakannya.

Perusahaan yang menciptakannya tersebut bernama kaffeeform berhasil mengkombinasikan ampas kopi kering dengan biopolymer yang kemudian terciptakan beragam cangkir bergaya modern dengan tambahan aroma kopi.

Di lansir dari CNN, setiap cangkir membutuhkan dua sendok ampas kopi jadi tidak akan masalah jika dibuang ke tempat sampah. Banyaknya kopi di dunia yang dikonsumsi rupanya telah menimbulkan masalah baru, salah satunya limbah ampas kopi.

Selama ini, daur ulang ampas kopi ini  telah dimanfaatkan untuk scrub, masker dan pupuk oleh industri kecantikan dan tanaman, namun beum cukup membantu mengurangi ampas kopi yang terbuang di tempat sampah.

Julian Lechner, desainer produk asal Jerman mempertimbangan hal tersebut dan menemukan  inovasi daur ulang ampas kopi untuk dijadikan piranti makan. Ide ini bermula ketika ia masih kuliah di universitas Bolzano Italia, dimana banyak sekali kedai kopi yang membuang ampas kopi begitu saja.

Lechner kemudian berkonsultasi dengan profesornya untuk menciptaknan produk solis dari ampas kopi. Butuh waktu lama untuk memadatkan kopi tersebut, seperti menggunakan gula, namun akhirnya gelas menjadi lengket dan hancur saat digunakan beberapa kali.

Lechner menginginkan produk ampas kopi yang tahan lama. Kemudian ia bersama timnya dalam sebuah institute riset menemukan kombinasi yang tepat antara ampas kopi dengan selulosa biopolymer, lignir, dan resin alami.

Temuannya menjadi begitu menggembirakan setelah mereka sukses meminum kopi dari temuannya tersebut tanpa adanya kerusakan. Temuannya kemudian dikomersialkan dengan brand Kaffeeform yang sudah tersedia di 10 toko di seluruh Eropa.

Pesanan tidak hanya datang dari Eropa namun juga dari kafe di Arab Saudi, hotel Ritz Carlton Toronto, dan museum Nobel di Osho. Kaffeeform juga berencana merilis produk cangkir untuk cappuccino dan tumbler praktis para traveler. Kedepannya, ampas kopi juga akan dibuat lembaran bahan untuk material furniture.

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.