Previous
Next
  • Home
  • »
  • Hobi
  • » Kumpul Acara Keluarga, Isi Aktivitas dengan Membaca

Hobi

Kumpul Acara Keluarga, Isi Aktivitas dengan Membaca

 

Berkumpul bersama keluarga adalah salah satu moment menyenangkan sebab kita dapat menyisihkan waktu bersama orang-orang terkasih. Mengobrol, berbagi cerita, menjadi momen penting bersama adik, kakak, ibu dan ayah saling berbagi bacaan biasanya juga menjadi cara untuk mempererat keharmonisan keluarga. Apalagi ketika setelah selesai membaca dilanjutkan dengan diskusi tentang isi bacaan tentu akan semakin menyenangkan.

Untuk menghangatkan suasana, bahan-bahan bacaan juga harus dipilih yang sesuai, Anda bisa memilihnya dari beberapa jenis bacaan berikut ini:

Koran

Berlangganan koran harian sebenarnya merupakan kebiasaan yang baik di dalam keluarga. Ada banyak informasi yang digali dari satu eksemplar koran dan juga setiap anggota keluarga bisa membaca bagian yang menurut mereka menarik. Misalnya headline untuk si Ayah, rubrik keluarga untuk di Ibu, kakak pada bagian keluarga dan entertainmen dan adik untuk rubric sekolah atau cerita-cerita anak. Setelah selesai, bisa salingbergantian rubrik mana lain yang ingin dibaca.

Majalah

Perhatikan pemilihan genre majalan yang sesuai untuk genre keluarga. Berikan beberapa pilihan majalah untuk anak-anak dan remaja sesuai dengan minat mereka. Begitu pula majalah untuk orang dewasa seperti ibu sesuaikan dengan aktivitas untuk menambah pengetahuan. Ayah misalnya memilih majalah otomotif atau berkebun untuk aktivitas di luar kantor.

Buku Resep

Biasanya buku resep ini diperuntukkan untuk kaum ibu, namun sebenarnya buku resep ini bisa menjadi penghangat waktu bersama keluarga. Misalnya keluarga mengajak acara masak bersama maka buku resep bisa dijadikan acuan menciptakan masakan favorit atau menu baru keluarga.

Cerpen

Cerpen atau novel bersambung bisa dikadkan bahan bacaaan bersama-sama. Misalnya keluarga berkumpul di ruang keluarga dan menikmati cerita pendek yang dibacakan. Si ayah menjadi narrator sedangkan dialog-dialog cerpen dibacakan oleh ibu, kakak dan adik. Maka cerita cerpen menjadi semakin menarik.

Dongeng

Buku tentang dongeng juga bisaa menjadi pilihan bacaan keluarga. Ayah dan ibu bisa bertugas membacakan dongeng, begitu kakak jika sudah bisa membaca. Dongeng bisadibacakan oleh seluruh anggota keluarga dan saling mendengarkan. Pilih lima bahan bacaan dongeng baru setiap minggunya agar suasana semakin segar dan hangat.

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.