Previous
Next

Resep Kue

Ini Dia, Dua Kudapan Manis Favorit Anda

 

Dessert atau makanan penutup saat ini di Indonesia sudah semakin beragam. Mengadopsi variasi dessert dari dunia Barat, ada banyak sekali dessert yang dijual mulai dari minuman (kopi dan es krim) atau kudapan manis (kue, pudding dan buah).

Seperti di Jakarta yang sekarang juga semakin banyak took penjual khusus makanan penutup. Keberadaannya yang banyak ini membuat para koki dari berbagai restoran atau toko kue membuat makanan penutup dengan penuh kreasi nan cantik dan cita rasanya pun berbeda-beda.

Nah, dua makanan penutup berikut ini adalah yang sedang menjadi favorit dan banyak permintaan dari konsumen yang ingin menikmati kudapan cantik tersebut.

Green Tea Tiramisu

Tiramisu adalah kudapan yang coock sebagai teman mengopi atau the di sore hari, juga bisa dijadikan makanan penutup makan malam. Cara membuat tiramisu ini tidak rumit karena bahan dasarnya mudah Anda peroleh di supermarket atau pasar.

Nah, kreasi tiramisu salah satunya hadir di Ritz Carlton, yaitu Green Tea Tiramisu ala  chef Hendri Chang. Ia terinspirasi oleh kuliner Asia dan kebanyakan tamu hotel dari negara-negara Asia, chef satu ini mencoba tiramisu dengan citarasa baru yakni macha green tea (Jepang) namun digabungkan dengan kuliner barat. Ia membuat tiramisu dengan gaya Amerika daripada gaya Italia sehingga tidak menggunakan krim dan penyajiannya di dalam gelas.

Untuk macha green tea sendiri ia pilih yang benar-benar berkualitas agar rasa khas  Tiramisu cake tetap seimbang. Chef Hendri Chang menggunakan the hijau macha bubuk agar pewarnaannya merasa dan rasa serta aroma yang menyatu dengan cake.

Sedangkan bahan dasar yang digunakan untuk membuat cake ini adalah keju mascarpone, whipped cream, kuning telur, espresso coffee, roty lady finger, gelatin kahlua dan bubuk macha green tea. Saat pembuatan kue sebaiknya berada di dalam ruangan bersuhu dingin karena suhu berpengaruh penting pada bahan dasar kue.

Caramel Lava Cake

Makanan penutup yang satu ini umum disebut juga lava cake, chocolate fondant atau kue molten coklet. Kue ini konon pertama kali diciptakan oleh Chef Jean-Georges Vongerichten asal Ammerika pada tahun 1987 di kota New York. Namun ini juga ditangkis oleh chocolatier Jacques Torres bahwa kue ini sudah lama ada di Perancis.

Menurut Vongerichten, ia membuat kue ini tak sengaja dari  spone cake coklat yang ia keluarkan dari oven terlalu cepat. Sehingga saat dipotong, cairan cokelat hangat justru keluar dari bagian tengah dan rasanya sangat enat.

Melalui konsep ini, restoran Convivium mencoba inovasi lain dari kue ini. Dibuat oleh Steven Taniwanita sang  restoran manajer, ia menciptakan rasa lain d ari kue molten tersebut yakni menambahkan caramel dan gelao garam laut pada bagian atas kue. Gelato garam laut ini ditambahkan agar tercipta rasa gurih dan menyeimbangkan rasa manis dari karamel kue.

 

Video

Proses Membuat Green Tea Tiramisu

(adeg/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Resep makanan penutup. Resep green tea lava cake. Resep lava cake greentea. Resep tiramisu green tea. Cara membuat tiramisu greentea. Membuat green tea cake. Kreasi dessert gelas.

Resep minuman ala barat. Jenis makanan penutup yang mudah untuk dijual. Cara membuat makanan green tea. Cara membuat tiramisu. Dessert untuk dijual. Resep green tea cake ala chef. Minuman untuk dessert.

Dessert dari kopi. Dessert makanan barat. Resep caramel lava cake. Resep green tea ala chef. Resep molten coklat lava untuk berbuka puasa. Minuman kopi pake es krim.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.