Previous
Next

Cara Dasar Memasak

Ada Lagi Alternatif Pengganti Nasi sebagai Menu Diet

 

Diet rendah karbohidrat biasanya dipilih untuk para olahragawan atau seseorang yang sedang melakukan diet keras. Dari yang biasanya mengonsumsi beras putih kemudian diganti dengan beras merah. Kandungan karbohidrat pada beras putih cukup tinggi, sekitar 40,6 gram dengan Indeks Glikemik (GI) yang cukup tinggi, yaitu 55.

GI adalah ukuran efek makanan yang mengandung karbohidrat terhadap kadar gula darah dalam tubuh setelah dikonsumsi, daripada glukosa alami.

Bagi para perempuan yang menjalani diet rendah kalori, disarankan untuk mengonsumsi makanan yang kadar kalorinya rendah.

Sebagai sumber energi memang tetap harus makan nasi. Namun ada sebuah beras yang hampir tidak memiliki kadar kalori.

Seperti yang dikatakan oleh pakar kuliner, Bondan Winarno, beras tersebut juga bisa dijadikan sebagai salah satu menu diet.

Beras tersebut bernama Shirataki yang berasal dari tumbuhan iles-iles yang tumbuh di hutan.

Iles-iles adalah sejenis umbi, yakni sayuran yang biasa tumbuh liar di tengah hutan. Bondan menceritakkan bahwa ketika masa penjajagan, umbi dikonsumsi sebagai pengganti nasi. Di Jepang sendiri, Shirataki dijadikan bahan bihun dalam Sukiyaki dan tidak memiliki kandungan kalori sedikitpun.

Jika Anda mengonsumsi sepiring penuh Shirataki, tidak akan membuat Anda gendut. Hal yang menjadi kabar baik bagi para perempuan Indonesia, sebab Shirataki sudah mulai diproduksi di Siidoarjo, Jawa Timur.

Di Sidoarjo, shirataki sudah diolah menjadi beras dan dimasak di rice cooker. Bedanya dengan nasi biasa, nasi Shirataki memiliki tekstur yang lebih transparan. Untuk rasa, nasi Shirataki rasanya hampir sama dengan nasi biasa. Tinggal menambahkan lauk jadilah hidangan lezat.

Indonesia sendiri terkenal dengan Negara penghasil umbi yang merupakan alternatif pengganti nasi. Perlu banyak edukassi bagi seluruh masyarakat Indonesia bahwa penambah energy tidak hanya nasi namun juga bisa dari umbi.

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.