Previous
Next

Cara Dasar Memasak

Memanfaatkan Sisa Nasi Sebagai Menu Sarapan Andalan

 

Sangat sayang sekali jika Anda membuang sisa nasi di rumah yang tidak termakan. Biasanya Anda akan mengolah sisa nasi menjadi nasi goreng. Namun ternyata ada cara lain untuk memanfaatkan sisa nasi jika Anda bosan dengan menu nasi goreng.

Dilansir dari thekitchen.com, berikut ini cara memanfaatkan sisa nasi di rumah:

Pengganti roti burger

Bosan dengan menu burger dari bahan roti, kini Anda bisa memanfaatkan sisa nasi yang ada. Segenggam nasi bentuk bulat kemudian pipihkan menjadi permukaan rata. Olesi permukaannya dengan mentega kemudian panggang sebentar di atas wajan teflon. Sebagai isi Anda bisa menambahkan sayuran dan daging cincang atau olahan.

Bubur

Bubur umumnya diolah dari nasi yang dilarutkan ke dalam air. Anda bisa memasak kembali sisa nasi dengan menambahkannya air atau kaldu untuk menambah rasa gurih. Sebagai penambah nutrisi masukkan sayuran atau daging. Bubur pun bisa disantap sebagai menu sarapan andalan Anda.

Puding

Sisa nasi juga bisa diolah kembali menjadi menu pudding. Cara membuat puding nasi sangatlah mudah karena Anda hanya tinggal menambahkan bahan susu, telur dan bumbu lainnya. Aduk semua bahan sampai merasa dan puding nasi siap disajikan.

Arancini

 Perlu diketahui, Aranchini adalah camilan dari Italia dan cara membuatnya sangat mudah. Bentuk sisa nasi menjadi bulat-bulat kemudian isi bagian tengahnya dengan sayuran daging. Sebelum bulatan nasi tersebut digoreng lapisi dengan tepung roti. Aranchini hangat bisa disantap langsung atau ditambahkan saus dan mayones.


 

Video

Resep Aranchini ala Indonesia

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.