- Home »
- Mode / Fashion » Tips Berbusana Cepat di Pagi Hari
Mode / Fashion
Tips Berbusana Cepat di Pagi Hari
Waktu pagi mungkin akan kurang terasa lama bagi sebagian besar wanita, apalagi mereka yang harus beraktivitas pagi-pagi sekali. Selain dandan yang cukup lama, wanita juga sering lama memilih busana yang akan dikenakan.
Berbusana praktis sangat diperlukan bagi wanita yang selalu beraktivitas pagi. Agar tidak salah kostum pastikan berbusana seefisien mungkin, berikut ini tipsnya:
Cek Cuaca Hari Ini
Setelah mandi cobalah tengok keluar sejenak bagaimana suasana pagi apakah cerah, mendung, panas atau dingin. Periksa ramalan cuaca hari itu untuk menentukan busana apa yang akan Anda kenakan. Bagi wanita yang di Indonesia pasti mudah memilih pakaian yang baik tebal, tipis, lembut dan kaku. Pemilihan pakaian juga sebaiknya memperhatikan durasi pemakaian untuk menjaga kenyamanan berbusana.
Periksa Suasana dan Event
Apakah Anda akan menghadiri event tertentu di siang hari atau menghadapi suasana formal. Hal ini sangat krusial ketika Anda memilih busana apa yang akan dikenakan. Pilih busana sesuai prioritas acara hari itu. Jika kerja maka gunakan busana semi formal dengan balutan blazer. Ketika menghadiri suasana pesta gunakan dress dengan scarf modern.
Fashion Diary
Fashion diary bisa Anda lakukan setiap harinya, hal ini untuk menyimpan segudang inspirasi berbusana setiap pagi jika Anda kehabisa ide memadupadankan busana. Atau bisa fashion diary ini juga membuat Anda tetap tampil beda tidak memilih pakaian yang sama dari minggu ke minggu.
Kotak Aksesoris
Padu padan antara pakaian dan aksesoris bisa dengan dipisahkan menggunakan kotak tersendiri. Kotak ini berfungsi agar Anda tidak bingung mengaplikasikan busana yang sudah Anda persiapkan sebelumnya.