Previous
Next

Dunia Kerja

Saat Dilema Karier Melanda

 

Melakukan kegiatan yang disenangi tentu menjadi kenyamanan sendiri saat seseorang sudah  bekerja. Hal ini berhubungan passion mereka di dalam dunia kerja sehingga mereka tidak akan merasa tertekan dengan apa yang mereka kerjaan.

Akan tetapi karena hal inilah seseorang menjadi dilemma sebab jika melakukan pekerjaan yang disenangi tidak akan menghasilkan apa-apa dan ada peluang besar sedangkan Anda tidak berminat di dalamnya atau tidak sesuai dengan bidang pekerjaan Anda.

Menurut pendiri Daily Meaning di Yahoo! Alexander Sriewijono ada beberapa masukan bagaimana memutuskan hal tersebut sehingga tidak membuat Anda dilema:

Cari Zona Nyaman

Perlu Anda ketahui bahwa zona nyaman hanya berlaku jika Anda mencintai pekerjaan tersebut tanpa menggangu orang lain. Meskipun hal ini bersifat tidak dinamis namun berusahalah untuk mengembangkan diri melalui zona nyaman tersebut.

Zona nyaman ini dinilai dari perasaan Anda terhadap pekerjaan tersebut, reward yang diperoleh selama bekerja dan apakah orang lain juga bisa nyaman dengan keberadaan Anda.

Apa Prioritas Anda

Mana yang lebih penting dari Anda? Tidak semua orang memiliki kebutuhan yang sama. Mereka mungkin lebih mementingkan jabatan, gaji besar, ruang kreativitas, fleksibilitas dan tantangan.

Dari pekerjaan Anda ini, hal apa yang membuat Anda nyaman dan harus mempertahankan pekerjaan ini. Sebab kepentingan bisa jadi berubah setiap waktu karena pengalaman dan kebutuhan. Mungkin setelah Anda memperoleh pengalaman maka Anda membutuhkan gaji besar untuk biaya hidup Anda dan keluarga.

Kedua pertimbangan tersebut menjadi dasar Anda menentukan apakah Anda bisa bekerja dan berkembang dengan pekerjaan tersebut. Termasuk apakah Anda memiliki peluang untuk mengembangkan karier yang cemerlang.

Video

Menentukan Arah Karir

(adeg/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Dilemma saat mempertahankan pekerjaan.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.