Previous
Next
  • Home
  • »
  • Olahraga
  • » Ingin Jadi Ahli Memanah, Begini Lho Tipsnya untuk Pemula

Olahraga

Ingin Jadi Ahli Memanah, Begini Lho Tipsnya untuk Pemula

 

Selain sebagai tren, olahraga panahan juga memberikan manfaat positif untuk mereka yang menjalaninya. Dibarengi dengan latihan yang lebih fokus, rutin tentu akan menciptakan kemampuan koordinasi mata dan tangan yang baik, sebagai relaksasi dan menambah kepercayaan diri.

Bagi Anda yang masih pemula tentu tidak mudah memulai olahraga ini. Untuk menjadi ahli dalam memanah dipeprlukan keseriusan dan disiplin yang tinggi dalam berlatih. Disampaikan oleh Eka Septia Wulan, pelatih panahan dari Indonesian Archery School Progam, setidaknya perlu enam bulan seseorang untuk bisa mahir memanah.

Latihan selama enam bulan ini dilakukan secara rutin, seminggu 2-3 kali, dengan mengikuti instruksi yang benar dan tidak bolos.

Untuk pertama kali, murid panahan akan diperkenalan alat-alat, teknik-teknik dasar memanah, cara berdiri dan sikap kuda-kuda. Tak perlu khawatir salah apalagi jika Anda berdiri masih dalam posisi kaku dan tangan gemetar. Itu hanya reaksi awal saja, jika rajin beraltih maka tangan dan kuda-kuda akan terbiasa lebih kuat.

Orang dewasa mungkin akan gemetaran memegang alat, padahal alatnya tidak terlalu berat, sekitar 1 kg. namun karena tidak percaya diri ketika menarik string panah, maka tembakan jadi meleset.

Untuk Anda yang ingin mulai olahraga panahan ini, disarankan pertama kali untuk merelakskan tubuh dan pikiran. Atur emosi dengan perlahan, jangan terburu-buru sebab terlalu berambisi bisa menyebabkan target sulit dikenai.

Semuanya harus di bawah kontrol diri masing-masing, selain mental juga persiapkan secara fisik, yakni melatih kekuatan tangan. (Baca juga: Biaya ikut olahraga panahan)

(adeg/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Teknik memanah untuk pemula. Sikap dasar memanah.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.