- Home »
- Resep Masakan » Cara Membuat Gado - Gado
Resep Masakan
Cara Membuat Gado - Gado
Bagi para penggemar sayur, gado - gado merupakan salah satu olahan sayuran yang banyak digemari bahkan bagi orang yang tidak begitu suka sayur juga banyak yang suka menyantap gado-gado. Bagi orang asing, mereka kadang menyebut gado - gado sebagai salad ala Indonesia. Bila salad yang diadopsi dari luar negeri menggunakan mayonise sebagai dressing, maka gado - gado menggunakan saus kacang sebagai dressing layaknya mayonise.
Memang kita bisa dengan mudah membeli gado-gado di warung - warung langganan kita, namun tidak ada salahnya bila kita juga mengetahui cara membuat gado - gado terutama bagaimana cara membuat saus kacangnya. Untuk sayurnya, kita bisa menggunakan sayur apa saja sesuai dengan selera kita asal jangan merebus sayurnya terlalu lembek karena akan membuat gado - gado menjadi berair.
GADO - GADO
Bahan:
- 3 helai kol
- 150 gr buncis
- 5 helai daun selada
- 2 potong tahu
- 3 buah kentang
- 3 utas kacang panjang
- 1 genggam taoge
- 1 buah mentimun, potong-potong
- 2 potong tempe
- 1 butir telur, rebus dan belah menjadi 2
- kerupuk
- emping
- bawang goreng
Bahan saus kacang gado-gado:
- 250 gr kacang tanah
- 2 buah cabai merah
- 1 sdt terasi
- 3 siung bawang putih
- 2 sdm gula merah
- 1 sdm cuka
- 1/2 sdm garam
- 125 cc santan
Cara membuat gado-gado:
- Potong-potong sayuran, cuci bersih, dan rebus sayuran sampai matang
- Rendam tahu dan tempe ke dalam air garam, kemudian goreng sampai matang. Angkat dan tiriskan
- Iris-iris tempe dan tahu sesuai selera
Cara membuat saus kacang gado-gado:
- Goreng kacang tanah, kemudian sisihkan dan tunggu sampai dingin
- Tumbuk halus kacang tanah goreng bersama cabai merah, gula merah, terasi, dan bawang putih
- Masak kacang beserta bumbu yang sudah dihaluskan beserta santan. Tambahkan cuka dan sedikit air. Aduk terus sampai mendidih dan kacang mengeluarkan minyak dan menjadi saus kacang yang kental
Cara menyajikan gado-gado:
- Atur sayuran rebus diatas piring yang dimulai dari selada kemudian diikuti sayur-sayuran yang lain
- Tambahkan mentimun dan kentang. Kemudian tambahkan juga potongan tahu dan tempe goreng beserta telur rebus yang dibelah menjadi 2
- Siram dengan saus kacang.
- Taburi dengan bawang goreng, kerupuk dan emping
- Gado-gado siap disajikan
Ingin rasa saus kacang yang lebih legit? ganti bahan kacang tanag dengan kacang mete dan temukan sensasi saus kacang yang lebih istimewa.
Video
Video Cara Membuat Gado-Gado
Dalam video ini akan diperlihatkan langkah-langkah dalam membuat gado-gado sayur
Pencarian Terbaru
Cara penyajian gado gado. Penyajian gado gado. Cara penyajian gado2. Gambar penyajian gado gado. Cara membuat gado gado. Contoh bahan cara membuat dan penyajiannya gado gado. Resep cara membuat gado2 dan cara menghidangkan.
Cara penghidangan gado gado. Piring untuk penyajian gado gado. Resep gado gado instan yang di jual di toko. Cara penyajian gado gado di piring. Cara penyajian gado. Resep gado gado serta cara penyajiannya. Cara dan penyajian gado gado.
Cara buat gado gado gak pake santan. Cara penyajian gado gado di piring makan. Cara penyajian gado gado diatas piring. Apa aja sayuran dalam gado gado. Cara membuat gado gado subda. Cra membuat gado2 utk d jual.