Previous
Next

Cara Dasar Memasak

Daun Pepaya Tidak Pahit dan Alpukat Tidak Menghitam, Begini Caranya

 

Daun Pepaya Tidak Pahit

Kita semua  tahu bahwa daun papaya sangat bagus untuk tubuh. Namun karena rasanya yang pahit, banyak orang tidak mau mengonsumsinya. Agar rasa pahit menghilang ketika dimasak, bagaimana caranya?

Daun papaya berkhasiat untuk obat demam berdarah dan antikanker. Untuk mengonsumsi daun pepaya yang tidak pahit adalah dengan merebus daun sebanyak dua kali. Rebusan pertama daun pepaya dicampur sedikit baking powder dan tanah lempung.

Tanah lempung ini untuk menyerap rasa pahit dan agar daun tetap hijau menggunakan baking powder. Setelah rebusan pertama matang, daun di cuci bersih kemudian direbus kedua kalinya pada air mendidih.

Daging Buah Alpukat Tidak Menghitam

Buah alpukat biasa diolah untuk bahan jus, es campur atau masakan tertentu. Sebelum diolah, biasanya alpukat diambil daging buahnya dan dipotong-potong. Jika tidak langsung disantap, daging buah alpukat biasanya cepat menghitam dan membusuk. Sehingga biasanya harus masuk lemari es.

Menyimpan buah alpukat agar tidak mudah menghitam daging buahnya butuh trik khusus. Setelah memotong daging buah tambahkan perasan air jeruk lemon. Masukkan buah ke dalam wadah plastik yang kedap udara. Cara ini mampu membuat daging buah alpukat bertahan hingga dua hari. Cara ini juga berlaku sama untuk penyimpanan buah apel dan pir yang sudah dipotong-potong.

Video

Resep Daun Pepaya Tidak Pahit

(adeg/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Https://carapedia.com/daun_pepaya_tidak_pahit_alpukat_tidak_menghitam_info5565.html. Cara agar alpukat tidak pahit saat diolah. Tips merebus daun pepaya gak pahit. Es apokat. Alpukat pepaya.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.