Wisata
Wisata Orang-Orang Kerdil di Tiongkok
Hadir lagi wisata unik yang berlokasi di Tiongkok, tepatnya di Kunming dengan nama The Kingdom of Little People atau Kerajaan Orang Kecil. Objek wisata ini didirikan pada tahun 2009 yang dijadikan sebagai lahan bekerja aman bagi para dwarfisme yang cenderung diasingkan di dunia.
Dwarfisme adalah istilah untuk orang-orang bertubuh kecil yang mengalami gangguan pertumbuhan tidak optimal. Orang yang memiliki gangguan ini akan bertubuh kecil, pendek dan disebut sebagai manusia kerdil.
Menurut wartawan BBC, Andy Jones yang mengunjungi Kingdom of Little People ini, tidak semua orang bisa masuk ke tempat ‘ajaib’ tersebut. Orang-orang tinggi pun hanya tertentu saja yang bisa tinggal di komunitas ini, bahkan untuk anjing hanya jenis Chihuahua dan Papillon.
Para penjaga di tempat ini menggunakan kostum abad pertengahan yang meyandang perisai plastik. Ada juga pada penari yang bermake up tersenyum serta menyambut santun para pengunjung selama pertunjukan. Di tempat ini juga berdiri organisasi kepolisian, parlemen dan pemimpin yang cara pemilihannya sangat demokratis.
Para dwarfisme ini memiliki banyak kemampuan, bagi mereka yang tidak menarik akan bekerja di bidang keamanan, katering, kebersihan dan kerajinan tangan.
Orang-orang kerdil di Tiongkok juga mendatangi tempat ini untuk mencari jodoh dan pekerjaan. Di tempat ini para dwarfisme tidak akan menerima ledekan atau agresi sehingga mereka pun bisa hidup tentram di dalam kerajaan.
Xiao Xiao salah seorang pengisi acara Kerajaan sebelumnya berprofesi sebagai penyanyi bar. Saat itu banyak orang mabuk memegangnya dan melemparinya minuman saat ia bernyanyi. Namun kini Xiao Xiao mendapatkan tempat yang pantas untuk bernyanyi. Orang-orang akan memberinya penghargaan, memberikan tepuk tangan dan memberinya bunga.
Pencarian Terbaru
Wisata kerjaan orang kerdil.