Previous
Next

Resep Kue

Resep Sederhana Banana Cake, Masak dengan Rice Cooker

 

Bosan dengan buah pisang, Anda bisa mengolahnya menjadi homemade banana cake. Banana cake memiliki tekstur kue yang lembut dengan rasa manis madu dan beraroma pisang. Tidak susah untuk membuatnya karena Anda hanya memerlukan bahan utama pisang, telur dan terigu

Dilansir dari laman Philips Indonesia yang sedang mengampanyekan #BekalSehatKita di sosial media, resep banana cake berikut ini dapat mendorong Anda untuk menyiapkan bekal sehat yang diolah sendiri di rumah sehingga lebih terjamin nutrisi dan kualitasnya.

Bahan-bahan

  • 2 buah pisang, haluskan

  • 155 gram tepung terigu

  • ½ sendok teh baking soda

  • 7 butir telur

  • 150 mililiter mentega cair atau minyak sayur

  • ½ sendok teh garam

  • Vanili secukupnya

  • Madu sesuai selera

Panduan membuat

  1. Menggunakan mixer, kocok telur, madu, vanili dan garam sampai tercampur rata

  2. Masukkan adonan pisang kemudian aduk sampai rata

  3. Sembari mengaduk masukkan tepung sedikit demi sedikit, gunakan mixer kecepatan rendah, lakukan sampai adonan tercampur rata.

  4. Kemudian masukkan mentega cair, aduk kembali sampai rata

  5. Siapkan wadah rice cooker yang sudah diolesi dengan mentega cair, kemudian masukkan adonan ke dalamnya.

  6. Adonan siap dimasak, tekan tombol cook pada rice cooker dan tunggu proses memasak sampai pindah ke tombol warm.

  7. Langkah nomer 6 ininperlu diulangi sampai 2 kali agar kue benar-benar matang, kemudian angkat.

  8. Diamkan sampai cake agar dingin, dan sajikan di atas piring saji

  9. Taburi permukaan atasnya dengan gula halus.

 

Tidak susah lho membuat makanan sehat bergizi dengan cara sederhana. Untuk membuat banana cake ini Anda tidak perlu menggunakan ove, cukup ricecooker dengan panduan di atas. Selamat mencoba.

Video

Resep Sederhana Banana Cake

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.