Otomotif
Ini Tipsnya Mobil Lulus Uji Emisi Kendaraan
Saat ini pengujian emisi pada kendaraan, khususnya mobil wajib dilakukan secara berkala. Tujuan dari peraturan ini untuk mengurangi emisi karbon pada kendaraan yang bisa mempengaruhi kesehatan lingkungan.
Tak jarang pihak kepolisian melakukan operasional di jalan raya untuk menguji emisi kendaraan mobil yang melintas. Nah, bagaimana agar kendaraan Anda lulus uji emisi? Tips berikut ini bisa membantu Anda sehingga mobil dinyatakan lulus uji emisi kendaraan.
Pelajari standar emisi
Anda perlu mempelajari standar emisi atau prosedur yang dikeluarkan oleh kepolisian tentang emisi. Ketahui juga dimana lokasi uji emisi kendaraan di sekitar tempat tinggal Anda. Dengan demikian Anda bisa secara berkala melakukan uji emisi dengan mudah.
Petugas penguji emisi mobil biasanya akan memberitahu Anda apakah mobil sudah memenuhi standar atau lulus uji emisi atau tidak. Selain itu juga diberitahu tentang masalah utama emisi yang perlu Anda antisipasi.
Apabila mobil tidak lulus uji emisi maka kemungkinan mobil Anda mengalami masalah performa. Setelah Anda mengetahui penyebab masalah emisi tersebut maka Anda bisa melakukan perbaikan dan mobil Anda bisa lulus uji emisi.
Jadwalkan pemeriksaan mobil
Setelah Anda memahami standar emisi, maka agar mobil bisa lulus uji emisi kendaraan adalah dengan rutin melakukan pemeriksaan mobil terjadwal. Minta bantuan mekanik langanan untuk memeriksa emisi mobil Anda. Selain itu ketika melakukan uji emisi, kendaraan harus sudah panas.
Sebelum melakukan uji emisi, gunakan mobil selama 20 menit untuk mengitari kompleks. Tujuannya agar mobil mencapai suhu optimal untuk konverter katalis dan pembacaan emisi bisa akurat. Uji emisi juga sebaiknya dilakukan ketika cuaca dan kondisi jalanan baik sehingga Anda bisa lulus uji emisi kendaraan.
Ganti oli dan filter secara teratur
Kondisi oli dan filter pada mobil Anda harus selalu diperhatikan. Ketika sudah waktunya diganti maka segeralah untuk menggantinya jangan menunda terlalu lama. Dengan demikian Anda bisa melewati uji emisi kendaraan dengan baik dan lancar.