Previous
Next

Entertainment

Berwisata Literatur di Ubud Bali, Bisa Kok

 

Gelaran literatur untuk para pecinta baca-tulis telah menanti Anda. Acara tahunan berajuk Ubud Writers and Readers Festival (UWRF) ini diselenggarakan di Ubud Bali pada 28 November - 1 Oktober mendatang bertema “Imajinasi 170.000 Pulau”.

Bagi Anda yang menjadi salah satu pecinta dunia baca - tulis wajib hadir di acara ini dengan tujuh alasan berikut:

Bukan untuk kutu buku

Acara ini bukan diperuntukkan untuk para kutu buku, jadi jangan salah mengartikan acara ini. UWRF setiap tahunnya selalu menghadirkan para seniman untuk memperkaya acara seperti seniman mural dan pembuat film. Di dalam UWRF sendiri acaranya mulai dari diskusi panel, pemutaran film, pentas seni pertunjukan, musik serta wisata kuliner.

UWRF berada di Ubud

Ubud menjadi daerah destinasi di Bali yang terkenal sebagai pusatnya para seniman, baik itu seniman asli Bali maupun para pendatang. Atmosfer pedesaan di Ubud sangat terasa seperti suasana yang tenang, udara yang sejuk dan lansekap yang indah membentang mulai dari bukit dan sawah. Tentu saja daerah ini sangat cocok bagi para seniman untuk menciptakan karya terbaik mereka. Tak hanya itu, Ubud juga terkenal dengan budaya khas Bali yang masih kental.

Gelaran Global

Gelaran UWRF ini ternyata sudah berjalan selama 12 tahun yang menjadi magnet bagi para wisatawan mancanegara untuk mengunjungi Pulau Dewata. Tercatat tahun lalu, sebanyak 26.884 pengunjung terserap datang ke UWRF selama lima hari festival. Hampir separuhnya adalah wisatawan asing. Nah, di acara ini Anda bisa memanfaatkannya sebagai perluasan jaringan.

Penulis dan seniman kelas kakap

Siapa yang tak ingin menjumpai para seniman dan penulis kelas kakap tanpa bersusah payah. Nah, di ajang inilah Anda bisa menemukan kesempatannya mulai di jalan, restoran, cafe, hingga di dalam bus di sekitaran Ubud. Tahun ini, UWRF akan menghadirkan Tony dan Maureen Wheeler (founder The LOnely Planet Guides), Mohsin Hamid (penulis internasional Pakistan), Hyeonseo Lee (Penulis Korea Utara yang hengkang dari negaranya). Anda juga bisa menjumpari seniman nasional mulai dari Nia Dinata, Andreas Harsono dan Seno Gumira Ajidarma.

Murah, meriah, sumringah

Anda sudah bisa membeli tiket early bird sejak Juli 2015 melalui situs ubudwritersfestival.com. Keuntungan membeli tiket early bird ini adalah mendapatkan potongan 20 persen. Nah, jangan sampai melewatkan  ajang ini dan selamat menikmati wisata Ubud nan eksotik.

Video

Ubud Writers & Readers Festival 2014

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.