Previous
Next

Cara Dasar Memasak

Yuk, Lebih Mendalami Adonan Cronut dan Penyimpanannya

 

Siapa yang tidak tahu cronut? Nama lain dari Croissant Donut ini mulai popular menyandingi croissant atau donut itu sendiri. Cronut ini berasal dari negeri Paman Sam dan sangat popular di sana termasuk di Indonesia.

Cronut ini mengacu pada resep croissant yang dibentuk seperti kue donat. Jadi bisa dikatakan cronut ini adalah modifikasi dan kombinasi dari kedua kue tersebut. Jika Anda lebih mendalami cara memasaknya, Anda akan menemukan dua hal yang unik dari pembuatan cronut ini. Apa saja?

Adonan cronut memakai es batu

Cronut tidak menggunakan air namun es batu. Namun apa fungsi es batu ini?

Es batu dimasukkan ke dalam bahan utama seperti tepung terigu, mentega, susu dan ragi. Bahan dicampur menggunakan mixer sehingga suhu adonan menjadi hangat. Padahal adonan cronut haruslah selalu dingin ketikadigilas tipis dan diberi lapisan lemak.

Adonan dingin berfungsi menjaga lemak tetap beku sehingga menstabilkan lapisan lemak saat digilas dan dilipat. Jika adonan tidak menggunakan es batu, adonan akan menghangat karena adukan mixer dan membuat lemak melumer dan lapisan tidak menjadi baik. Untuk itu ketika mengaduk adonan gunakan potongan kecil es batu agar cepat meleleh ke seluruh adonan.

Penyimpanan adonan Cronut di freezer

Cronut yang dijual kebanyakan adalah fresh from the oven. Sehingga mereka, para penjual atau pembuat cronut menyimpan stok adonan dan akan digoreng jika ada pesanan atau ada yang membeli. Hal ini untuk menjaga cita rasa cronut yang renyah.

Seperti yang Anda tahu adonan cronut menggunakan ragi, sehingga fermentasi sangat diperhatikan. Cronut yang terlalu lama difermentasi akan membuat rasa asam pada cronut. Pada fermentasi pertama adonan dicetak berbentuk ring.

Cronut bisa disimpan di dalam freezer, namun pastikan dalam wadah plastik tertutup. Taburi wadah dengan tepung terigu dan menyusun cronut yang sudah dicetak di dalam wadah. Taburi permukaan atas cronut dengan tepung terigu agar tidak kering.

Cronut yang disimpan di dalam freezer bisa bertahan hingga 2 – 3 bulan. Ketika Anda akan menggorengnya, setelah dikeluarkan dari freezer diamkan dulu di ruang terbuka agar cronut kembali mengembang dua kali dari sebelumnya. Cronut siap digoreng dan disajikan kembali.

Video

Cronut, Perpaduan Donut dan Croissant

(adeg/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Cara menyimpan adonan churros. Cara membuat cronut beku. Https://carapedia.com/yuk_lebih_meni_adonan_cronut_penyimpanannya_info4913.html. Tips supaya cronut mengembang. Cara menyimpan adonan cronut. Cara menyimpan adona yang sudah dicetak. Tujuan penyimpanan adonan croissant di dalam kulkas.

Churos dan cara penyimpanannya. Cara menyimpan adonan stik keju yang belum digoreng. Menyimpan adonan churos. Cara menyimpan croissant. Cata menyimpan churros. Menyimpan adonan cronut. Cara penyimpanan churros.

Cara bikin adonan cronut. Cara penyimpanan adonan churros. Cara menyimpan adonan stik keju.. Resep adonan donat green tea. Cara membuat croissant donut. Cronat disimpan difrezer ato kulkas.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.