Previous
Next
  • Home
  • »
  • Kecantikan
  • » Yuk, Kenali Perbedaan Antara Parfum dengan Body Mist

Kecantikan

Yuk, Kenali Perbedaan Antara Parfum dengan Body Mist

 

Bagi seorang pecinta parfum, tentu akan tahu bagaimana perbedaan pemakaian parfum dengan body mist. Namun, beberapa diantaranya juga masih belum tahu apa perbedaan dasar dari kedua produk yang sama-sama berfungsi sebagai penambah aroma tubuh tersebut.

Biasanya body mist akan cepat hilang aromanya setelah beberapa jam pemakaian, berbeda dengan parfum. Agar tidak semakin penasaran, yuk simak penjelasan mengenai perbedaan parfum dengan body mist di bawah ini:

Kekuatan aromanya

Antara parfum dan body mist terdapat perbedaan dari kekuatan aroma yang dikeluarkan. Body mist memiliki aroma yang lebih ringan, aromanya samar dibandingkan parfum yang cenderung lebih menyengat. Jika sekedar untuk menghilangkan bau badan, body mist sangat tepat digunakan.

Waktu Pengaplikasian

pada penggunaanya, body mist tidak bisa bertahan lama seperti halnya parfum. Sehingga jika Anda memilih memakai body mist Anda harus menyemprotkannya setiap waktu atau dua jam sekali berulang-ulang untuk mempertahankan aromanya. Namun, usahakan penyemprotan body mist tidak pada tubuh yang berkeringat sebab aromanya akan menjadi lebih buruk dari yang Anda bayangkan.

Kadar tambahan air yang berbeda

Alasan mengapa aroma body mist tidak terlalu kuat dikarenakan adanya penampahan air pada komposisinya. Pada body mist kadar penambahan air lebih banyak daripada parfum sehingga aromanya tidak akan sekuat parfum.

Kandungan konsentrat

Antara parfum dan body mist memiliki kandungan konsentrat yang berbeda. Body mist tidak mengalami konsentrasi sama sekali, dan aromanya diencerkan dan hanya akan menempel pada kulit untuk semenyara waktu.

Di luar perbedaan itu semua, penggunaan body mist atau body spray harus diterapkan beberapa jam sekali. banyak orang menggemari produk ini karena memiliki keharuman yang tipis nan menggoda.

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.