Previous
Next
  • Home
  • »
  • Bisnis
  • » Yuk Berani Berinvestasi Sesuai Kepribadian Anda

Bisnis

Yuk Berani Berinvestasi Sesuai Kepribadian Anda

 

Berpikir untuk berinvestasi, pasti di benak seseorang akan muncul sejumlah pertanyaan, “Apakah investasi ini akan menguntungkan?”, “Apakah uang akan amblas  dan mengalami kerugian nantinya?” ataupun, “Harus berapa lama saya bisa mendapatkan keuntungan dari investasi tersebut?”

Pertanyaan-pertanyaan tersebut memang wajar dialami oleh Anda yang baru pertama kali berinvestasi. Soal untung dan rugi, semua itu adalah naluri Anda bagaimana melihat risiko yang Anda terjadi. Akan tetapi, jangan sampai Anda terjebak oleh investasi bodong.

Sejumlah faktor penting sangat memengaruhi seseorang untuk memulai investasi. Selain usia, kondisi keuangan, jangka waktu investasi, besarnya persentase keungtungan dan hasil yang ingin dicapai, pemililihan jenis investasi ternuata tergantung dari karakter Anda menerima risiko investasi.

Tidak suka risiko

Anda adalah orang yang tidak suka dengan risiko maka termasuk dalam karakter konservatif. Dalam memilih investasi, maka pilihlah jenis investasi yang memiliki hasil yang tetap dan stabil. Misalnya Anda menyimpan uang lalu menunggu hasil akumulasinya. Untuk itu pilihlah jenis investasi tabungan dan deposito, atau juga bisa mencoba reksa dana pasar uang atau investasi logam mulia yang relative kecil risikonya.

Berani ambil risiko dengan hasil yang selalu stabil.

Tipe ini adalah untuk Anda yang berkarakter mooderat. Anda memang tergolong berani mengambil risiko namun dengan harapan risiko yang tidak terlalu besar. Artinya Anda menginginkan keuntungan dari nilai investasi yang ditanamkan. Untuk produk investasi yang cocok adalah reksa dana campuran saham dan obligasi atau juga bisa bisnis property dan logam mulia.

Berani dengan segala risiko.

Jika Anda memang berani sepenuhnya mengambil investasi dengan risiko besar dan tidak takut mengalami kerugian akan investasi tanpa hasil maka Anda memiliki karakter agresif. Anda selau percaya dengan mengambil risiko yang besar maka bisa mendapatkan keuntungan yang lebih besar dan lebih cepat. Biasanya jenis investasi yang dipilih adalah reksa dana saham, saham langsung, jual beli property dan berbisnis.

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.