Previous
Next

Tutorial / Panduan

Trik Mencuci Tangan Agar Terhindar dari Kuman Penyakit

 

Mencegah menularnya penyakit dari satu orang ke orang lain salah satunya adalah dengan mencuci tangan. Namun sudahkah Anda mencuci tangan dengan benar?

Sebuah badan pengendalian di Amerika menyatakan bahwa mencuci tangan merupakan ‘vaksinasi’ mandiri sebagai perilaku sadar kesehatan. Dari penelitiannya terungkap bahwa seseorang yang mencuci tangan empat kali sehari jarang sakit daripada orang yang jarang mencuci tangan.

Namun, kebiasaan mencuci tanga ini tidak dibudayakan dengan benar, bahkan seorang tenaga medis profesional sekalipun. Mereka kerap mencuci tangan asal-asalan, menganggap bahwa mencuci tangan dengan cara biasa saja sudah bisa mengusir kuman penyakit.

Dikutip dari ABC Australia, ada beberapa hal yang harus diperhatikan ketika mencuci tangan agar bebas dari kuman penyakit.

1. Atur temperatur air

Suhu yang baik untuk cepat membunuh kuman penyakit adalah suhu panas, namun jangan mengatur hingga 80 derajat Celcius agar tangan tidak terbakar. Gunakan air hangat dan sempurnakan dengan sabun. Air hangat sangat ramah terhadap minyak alami kulit sehingga tidak membuat kulit rusak dan kering.

2. Selalu membilas

Setelah mencuci dengan sabun pastikan membilas tangan dengan air bersih. Usahakan menggunakan air yang mengalir.

3. Jika tidak ada air

Jika Anda tidak menemukan air bersih untuk mencuci tangan maka gunakan alkohol. Gunakan produk alkohol pensteril dengan kadar 60 persen. Mungkin kulit tangan akan terasa kering namun Anda terbebas dari kuman penyakit. Anda juga bisa membersihkan tangan menggunakan gel pembersih yang lebih efisien waktu.

4. Mengeringkan tangan

Mengeringkan tangan bisa menggunakan mesin pengering tangan. Namun beberapa penelitian mengungkapkan bahwa mesin pengering justru mengeluarkan mikroba lebih banyak hingga dua meter. Disaranan untuk mengeringkan tangan dengan handuk pribadi atau tisu toilet.

5. Jauhkan tangan dari wajah

Agar kuman tidak menyebar ke seluruh bagian tubuh, terutama jika dihirup dan masuk mulut maka jauhkan tangan dari wajah Anda. Terutama jika tangan kotor maka kuman akan mudah masuk dan menyebarkan penyakit melalui wajah.

Video

WHO, Tips Mencuci Tangan

(adeg/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Gambar petunjuk cara cuci tangan yang benar bagi tenaga medis.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.