Previous
Next

Entertainment

Tengok, Perayaan World Hijab Day di Inggris

 

Setiap tanggal 1 Februari, par hijbers merayakan hari mereka dengan nama World Hijab Day. Perayaan ini sudah mulai digelar sejak 2013 dua tahun yang lalu sebagai hari dimana para hijabers bebas berhijab di tempat umum. Peringatan Hari Hijab Sedunia ini selain dirayakan oleh wanita muslim juga wanita non muslim sedunia selama satu hari.

Wanita muslim di berbagai negara dalam merayakan peringatan ini juga berbeda-beda caranya. Seperti para komunitas hijab di Nottingham, Inggris menggelar acara terbuka di tengah kota. Komunitas hijaber ini  tergabung dengan nama Sisters in the Community and Institute KQZ yang berkumpul dan menyediakan berbagai jenis scraf atau pashmina untuk umum.

Mereka para hijabers melakukan aksinya di pusat kota, Old Market Square, Nottingham. Tidak hanya para hijabers Inggris yang meramaikan World Hijab Day namun jug wanita non muslim di sekitar Old Market Square yang tertarik dan berpartisipasi dalam perayaan ini.

Respon positif pun banyak diperoleh dari masyarakat sekitar. Seperti Yvette Rodney, seorang wanita non muslim yang tertarik mengenakan kerudung. Yvette berasal dari Kanada yang sedang berkunjung ke Carlton, rumah pamanny. Yvette mengaku kagum dengan wanita muslim yng setiap hari mengenakan hijab.

Saat itu Yvette hanya sedang melintas di sekitr Old Market Square, kemudian melihat para wanita muslim sedang melakukan acara World Hijb Day. Menurut penuturan Yvette, dari perayaan ini diharapkan mereka dapat berbagi kebudayaan satu sama lain.

Salah satu anggota Institute KQZ, Waheed Zaman juga mengaku senang jika perayaan ini mendapat respon positif dari masyarakat sekitar, termasuk dalam hal kebebasan mengenakan jilbab di seluruh dunia.

Malaika Kayani, anggota  Sisters in the Community juga menambahkan bahwa perayaan World Hijab Day ini tak lain bertujuan untuk mengenalkan hijab di mata dunia dan  menghilangkan kesalahan persepsi tentang hijab itu sendiri. Banyak wanita terutama muslim menganggap wanita berjilbab itu merupakn suatu paksaan.

Padahal menggunakan hijab karena paksaan itu tidaklah benar. Hijab itu sendiri bagi sebagian besar muslimah adalah simbol kebebesan bukan penindasan. Berjilbab adalah pilihan setiap orang yang sifatnya personal.

Tak hanya Inggris, World Hijab Day ini jug diperingati di 116 negara lainnya secara bersama-sama dengan komunitas. Kebanyakan komunitas hijaber turun ke jalanan dengan membagikan hadiah berupa jilbab ataupun scraf dalam berbagi model kepada masyarakat sekitar.


sumber: detik.com

 

Video

Perayaan World Hijab Day 2015 di Prancis

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.