Previous
Next
  • Home
  • »
  • Handphone
  • » Tak Perlu Guru Privat, 4 Aplikasi Ini Bantu Anda Belajar Bahasa Asing

Handphone

Tak Perlu Guru Privat, 4 Aplikasi Ini Bantu Anda Belajar Bahasa Asing

 

Tidak memiliki buku atau guru privat untuk belajar bahasa menjadi kesulitan sebagian besar dalam belajar bahasa asing, khususnya bahasa Inggris. Tak hanya itu, orang-orang yang bisa berbahasa Inggris fasih dan ingin belajar bahasa lain terkenda masalah media pembelajaran yang interaktif dan praktis. Beberapa aplikasi ini sangat membantu Anda untuk meningkatkan kemampuan bahasa asing meskipun sedang sibuk.

Mengandalkan ponsel cerdas Anda tak perlu guru privat untuk memulainya, selain itu bisa dilakukan kapan dan dimana saja:

Memrise

Aplikasi ini dapat menjadi ‘guru digital’ Anda melalui rekaman native speaker dengan bahasa target. Guru digital akan membantu Anda tangkas dalam mengangkap informasi dan memahami bahasa baru. Di dalam aplikasi ini tersedia bahasa Mandarin, Prancis, Jepang, Korea, Belanda, Jerman, Italia serta masih banyak lagi. Pengelola Memrise juga kabar sedang mengelilingi Eropa untuk merekam para native brbicara bahasa asing dalam bentuk video.

 

Duolingo

Aplikasi ini berbentuk interface game yang canggih melalui proses yang menyenangkan ketika mempelajari berbagai bahasa. Selain belajar bahasa asing, brmain game Anda juga bisa terhubung melalui pembelajar di Duolingo lainnya yang sedang belajar bahasa yang sama. Di dalam aplikasi ini juga disediakan fitur mikrofon untuk merekam jawaban Anda melalui speaking.

 

Busuu

Aplikasi ini lebih memfokuskan pada ungkapan dan kalimat yang kerap digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Anda bisa belajar bebricara dengan cepat dengan mempelajari Tanya jawab dalam bahasa asing serta pelafalan ejaan yang benar. Tidak hanya Inggris, disediakan juga bahasa Spanyol, Portugis, Rusia, Polandia bahkan Turki.

 

Babbel

Babble menyediakan 14 ragam bahasa dengan materi yang Anda sukai untuk mempelajari bahasa internasional. Di dalam aplikasi ini Anda dibawa ke dalam suasana santai dan kasual, serta disediakan bentuk kuis dan permainan untuk menyegarkan proses belajar Anda.

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.