Previous
Next
  • Home
  • »
  • Kecantikan
  • » Pelajaran Terbaik dari Para Pecandu Operasi Plastik

Kecantikan

Pelajaran Terbaik dari Para Pecandu Operasi Plastik

 

Sebagian besar orang pernah mendengar kisah Rodrigo Alves, seorang pria yang menjalani belasan prosedut bedah plastik agar penampilannya seperti selebriti. Beberapa dari para pelaku bedah plastik menginginkan wajah mereka seperti karate kartun. Orang yang menjalani bedah plastik, bahkan secara berlebihan umumnya tidak puas dengan penampilan mereka dan diaktakan mengalami gejala BDD (Body Dismorphic Disorder).

Kecanduan operasi plastik (oplas) dianggap sebagai gangguan mental, karena mereka dianggap mau menyiksa diri untuk epuasan pribadi. Tak ada yang salah untuk mencapai keinginan namun setidaknya cobalah untuk mencintai diri sendiri. Mari kita petik pelajaran dari para pecandu oplas tentang mencintai diri sendiri:

Kamu sudah cantik apa adanya

Semua orang dilahirkan cantik dan tampan dengan sisi keunikannya sendiri sehingga Anda tak perlu bersedih jika melihat kecantikan atau ketampanan yang dimiliki oleh orang lain. Anda hanya akan menghilangkan sisi unik dan orisinalitas yang sudah ada sejak lahir jika mengganti satu bagian dari tubuh anda.

Selamanya tidak akan pernah puas

Belajarlah untuk puas terhadap diri sendiri dengan mencintai apa yang Anda miliki sekarang. Tidak seharusnya Anda dikuasai oleh hasrat manusia karena semuanya tidak akan pernah cukup. Jika hasrat sudah menguasai, seberapa mahal perawatan Anda meski Anda sudah terlihat cantik semua itu belum berasa cukup.

Kehilangan sosok yang mencintaimu apa adanya

Kekasih, sahabat dan orangtua mungkin akan merasa prihatin dengan oplas yang Anda lakukan, namun mereka berusaha bertahan. Mereka tetap mencintai Anda dengan penampilan yang sederhana bahkan ketika sudah berubah karena mengalami pembedahan. Para pecandu oplas sibuh memikirkan diri sendiri tampai mereka tidak menyadari satu per satu dari mereka menghilang dari hidup Anda.

Hanya menyenangkan orang lain adalah perbuatan sia-sia

Pujian orang lain adalah tujuan dari orang yang melakukan opas, agar mereka bisa diterima oleh lingkungan sekitar dan sosial. Namun sebenarnya mereka akan menderita karena menghabiskan seumur hidup untuk menyenangkan orang lain.

Hadapi masalah dengan gagah

Banyak orang yang menjalani oplas dikarenakan mereka ingin lari dari masalah atau trauma masa lalu. Cara ini sebenarnya tidak akan pernah berhasil, meski penampilan berubah total, belum tentu permasalahan akan selesai. Hadapi masalah tersebut dengan berani dengan apa dirinya penampilan Anda sehingga nantinya tidak akan menghantui Anda.


 

Video

7 Wajah Artis Dunia Rusak Parah Karena Gagal Operasi Plastik

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.