Previous
Next
  • Home
  • »
  • Kecantikan
  • » Menutupi Kekurangan Wajah dengan Teknik Riasan ini

Kecantikan

Menutupi Kekurangan Wajah dengan Teknik Riasan ini

 

Tujuan merias wajah selain membuat wajah semakin cantik sebenarnya juga untuk menutupi ketidaksempurnaan pada wajah.  Misalnya, ketika Anda memiliki lingkar hitam di bawah mata maka Anda akan berusaha menutupinya dengan make-up, pipi Anda terlalu chubby, Anda akan meriasnya agar lebih tirus, atau bagian lain yang menurut Anda kurang sempurna.

Nah, memanipulasi wajah dengan riasan juga memerlukan teknik tertentu. Jadi saat merias, yang Anda lakukan tidak hanya memulas  dengan bedak, menambah maskara tebal-tebal dan memulas bibir dengan lipstik merah. Berikut ini adalah beberapa trik yang dapat Anda coba untuk beberapa menutupi kekurangan pada wajah Anda.

1. Agar Pipi Terlihat Tirus

Pasti akan sangat mengganggu kepercayaan diri Anda jika memiliki badan ramping namun pipi Anda masih terlihat gemuk atau chubby. Anda tidak perlu repot-repot diet untuk meniruskan pipi Anda, yang perlu Anda lakukan adalah merias pipi Anda dengan teknik countoring atau penambahan efek cahaya. Sebelum Anda memulaskan blush-on gunakan foundation yang setingkat lebih gelap dari warna kulit Anda. Sebaiknya pilih warna blush-on kecoklatan, peach atau plum. Efek cahaya (shading) dapat Anda lakukan menurun dan datar dari tepi terluar di bawah pipi ke arah mulut Anda. Teknik ini bertujuan untuk membuat tulang pipi Anda lebih menonjol dan wajah terkesan lebih panjang.

 

2. Menutupi kulit wajah yang berminyak

Kulit wajah yang berminyak menyebabkan Anda terlihat kusam dan kurang menjaga kebersihan wajah. Akan sangat merepotkan pula karena Anda harus sering-sering memulas kembali riasan Anda agar tidak mudah luntur. Trik yang dapat Anda lakukan adalah pada saat awal Anda merias wajah. Sebaiknya Anda menghindari foundation cair karena akan membuat kulit semakin berminyak. Pada saat mengaplikasikan bedak, jangan gunakan bedak padat, gunakanlah bedak tabur yang kandungannya dapat menyerap minyak pada wajah. Hal terpenting adalah Anda harus  rajin mencuci wajah Anda minimal 2 kali sehari, menggunakan scrub akan lebih baik untuk mengangkat minyak pada pori-pori.

 

3. Menutupi lingkaran hitam di bawah mata

Menutupi lingkaran hitam di bawah mata sebenarnya dapat menggunakan cream concealer. Namun dalam mengaplikasikannya butuh teknik yang benar agar lingkaran hitam tidak terlihat. Saat anda mengusapkan cream concealer Anda harus mengusapkannya tepat di bawah mata di bagian kulit yang paling gelap. Baurkan concealer menggunakan tangan atau kuas dengan lembut hingga ke seluruh mata. Pilihlah warna cream concealer yang berwarna cerah misalnya kuning.

 

4. Agar mata tidak terlihat kecil

Memiliki mata yang besar dan tajam dapat menambah kesan kecantikan Anda. Teknik yang sebaiknya Anda coba adalah memadukan  warna gelap pada pemakaian eyeliner dan  eyeshadow. Gunakanlan eyeliner warna hitam melingkar pada mata, agar mata terkesan lebih lebar, buatlah bentuk garis menukik dari arah luar mata. Di bagian kelopak mata, aplikasikan eyeshadow warna coklat tua, ratakan agar warna terlihat samar. Jepitkan mascara agar bentuk mata terlihat lebih cantik dan tajam. Klik di sini untuk panduan membuat riasan smokey eyes agar mata Anda terlihat besar dan tajam

 

5. Agar bibir terlihat seksi

Ukuran bibir yang seksi sebenarnya relatif. Ada orang yang menganggap bibir tipis lebih seksi atau sebaliknya. Jika Anda menginginkan bibir Anda lebih tipis dari aslinya, Anda dapat mengoleskan lipstik pada garis bibir bagian dalam. Pilihlah warna lipstip yang gelap seperti merah anggur, coklat. Jangan menggunakan lipstik yang mengandung pelembab karena akan semakin menambah volume bibir Anda.

Jika Anda menginginkan bibir terlihat lebih tebal, poleskan bibir dari garis bibir bagian luar. Pilihlah lisptik yang mengandung pelembab sehingga bibir Anda terlihat penuh, tentukan pula warna lipstik yang berwarna cerah misalnya pink, coklat muda.

 

Video

Tips Makeup untuk Wajah Bundar

Berikut ini panduan merias wajah bentuk bundar, dan teknik-teknik manipulasinya.

(adeg/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Cara makeup yg baik. Cara merias bibir yang hitam. Bibir tipis dan kecil. Cara menutupi bibir hitam. Cara memakai eisedo untuk mata kecil. Riasan mata. Cara menutupi kekurangan pada wajah.

Contoh riasan mata. Riasan mata natural. Http://carapedia.com/menutupi_kekurangan_wajah_teknik_riasan_ini_info4073.html. Cara merias mata kecil. Make up wajah. Cara memadukan bedak padat dgn tabur. Cara merias bibir tebal.

Tips bibir terlihat padat dan seksi. Cara menggunakan conceler pada wajah kurus agar tampak lebih berisi. Cara merias wajah natural. Cara merias muka lebar menjadi tirus. Cara merias bibir tebal agar terlihat tipis. Make up mata besar agar terlihat kecil.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.