- Home »
- Pendidikan »
- Sekolah » Menstimulasi 4 Macam Kecerdasan Pada Anak
Sekolah
Menstimulasi 4 Macam Kecerdasan Pada Anak
Kecerdasan manusia terdapat dalam beberapa macam, yakni kecerdasan gerak tubuh, kecerdasan interpersonal, kecerdasan intrapersonal dan kecerdasan naturalis. Namun yang paling penting bukan hanya memahami konsep kecerdasan-kecerdasan tersebut namun juga mampu menstimulasi setiap kecerdasan sesuai dengan kondisi anak.
1. Kecerdasan Gerak Tubuh – Body Smart
Kecerdasan ini juga dinamakan kecerdasan kinestetik yang melibatkan ketangkasan, keseimbangan, dan kemampuan mengontrol gerakan. Anak – anak yang memiliki kecerdasan ini memiliki jiwa yang aktif, suka bergerak, dan menyentuh sesuatu dengan tangkas. Ia memiliki kemampuan motorik baik halus dan kasar yang baik dan mampu mengeksplorasi otot-otot tubuh saat bergerak.
Cara Stimulasi: memanfaatkan dan menghargai tubuh diri sendiri dengan baik. Orang tua harus percaya anak mampu mengembangkan kemampuan tubuhnya dalam bergerak. Mengajak anak bermain permainan gerak seperti berlari, berjalan, memanjat, melompat, berayun, berenang dan merangkak. Jika ini berhasil anak bisa diarahkan menjadi seorang atlit, actor/aktris, mekanik, ahli bedah, koreografer.
2. Kecerdasan Interpersonal – People Smart
Kecerdasan ini melibatkan interaksi sosial yakni dalam hal berkomunikasi dan memahami orang lain, mampu melihat perbedaan sesuai suasana hati dan motivasi. Jika anak menonjol dalam hal ini maka ia adalah orang yang supel, sensitif dengan situasi di sekitarnya, dan mampu menjadi pemimpin dalam kelompoknya.
Cara Menstimulasi: Orangtua perlu membantu mengembangkan kecerdasan ini dengan melatih anak berbicara tentang perasaan orang lain. Jika berhasil, anak bisa tumbuh menjadi seorang konselor, politisi, pengajar, pekerja sosial atau mediator.
3. Kecerdasan Intrapersonal – Self Smart
Anak yang memiliki kecerdasan ini adalah yang mampu mengenali diri sendiri, memahami dirinya dan tahu apa dilakukan serta memahami apa yang sebaiknya dilakukan atau dihindari oleh diri sendiri. Biasanya anak dengan kecerdasan ini mampu menempatkan diri di lingkungan sosial kemana saat tepat meminta bantuan.
Cara Menstimulasi: Orangtua perlu mendampingi anak ketika ia membutuhkan bantuan terhadap apa yang sedang dirasakan. Ajak anak untuk bisa memahami situasi yang menjadi pemicu anak temperamental. Anak bisa tumbuh menjadi seorang filsuf dan seorang wiraswasta.
4. Kecerdasan Naturalis -- Nature Smart
Kecerdasan jenis ini adalah kemampuan mengenali bentuk-bentuk dan unsur-unsur alam. Anak dengan kecerdasan ini akan tertarik dengan lingkungan alam, seperti binatang. Mereka tidak merasa jijik memegang binatang sejak dini.
Cara Menstimulasi: orang tua mengenalkan proses tumbuh kembang makhluk hidup, dan mengajarkan anak merawat tanaman atau hewan perliharaan. Anak dengan kecerdasan ini akan menjadi seorang ilmuwan atau ahli konservasi alam.
Pencarian Terbaru
Macam macam kecerdasan pada tumbuh kembang anak. Kemampuan interpersonal pada anak. Macam macam kecerdasan.