Previous
Next
  • Home
  • »
  • Agama
  • » Mengenal Makna Tradisi Pohon Natal

Agama

Mengenal Makna Tradisi Pohon Natal

 

Pohon cemara selalu menjadi identitas setiap rumah-rumah yang sedang merayakan Natal. Pohon cemara ini didekorasi sedemikian rupa dalam berbagai macam ukuran untuk memeriahkan suasana rumah agar lebih gemerlap. Tidak hanya disudut-sudut rumah, bahkan di beberapa kota mendekorasi pohon cemara di alun-alun kota atau di pusat kota agar masyarakat bisa merasakan euforianya.

Pohon cemara biasanya dijual dalam bentuk pohon hidup atau pohon buatan berbahan plastic. Dilengkapi dengan pernak pernik seperti boneka gantung, lampu LED, hadiah-hadiah, dekorasi kostum santa Klaus dan sebagainya.

Tradisi ini selalu ada di setiap negara dan sudah popular sejak ribuan tahun yang lalu. Bagi orang Barat yang notabene merayakan Natal di musim dingin, pohon cemara sebagai lambang kehidupan di tengah derasnya hujan salju.

Menurut sebuah situs cristianity.com, orang Roma memajang pohon Natal dari sejak perayaan Natal sampai Tahun Baru. Sedangkan orang Eropa Utara kuno meletakkan pohon di dalam rumah dengan menebang batangnya. Rupanya ada cerita lain ketika Yesus lahir sedang dalam musim dingin namun anehnya semua pohon mulai bersemi menghasilkan pucuk – pucuk daun.

Hijaunya pohon cemara rupanya dianggap oleh orang Kristiani sebagai hidup kekal,  dengan bentuknya yang menjulang artinya kehidupan rohani kepada Tuhan. Hiasan bintang diatas pohon Natal memiliki makna agar Natal membawa berkah. Makna lain yaitu adanya sinar terang melalui kelahiran Yesus Kristus di kandang domba.

(adeg/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Gambar pohon terang. Pohon terang. Cara menghias pohon natal. Menderokasialun. Pengertian pohon natal. Macam macam hiasan pohon natal. Macam2 pohon natal.

Macam macam pohon natal. Cara meletakan pohon natal lampu led. Pohon natal.jpg. Gambar pohon.terang. Http://carapedia.com/mengenal_makna_tradisi_pohon_natal_info4818.html. Macam dekorasi pohon natal. Menghias pohon natal ukuran sedang.

Macam2 pohon terang.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.