Previous
Next
  • Home
  • »
  • Hobi
  • » Mengatasi Kebiasaan Lupa Untuk Mama

Hobi

Mengatasi Kebiasaan Lupa Untuk Mama

Pasti ada banyak hal yang dilakukan mama setiap harinya. Karena kurang terorganisasi mama sering mengalami lupa dan panik. Memang itu hal biasa namun jangan jadikan hal ini sebuah kebiasaan. Bagaimana mengatasinya?

Ketika panik menyerang

Saat mama merasa panik karena tugas yang menumpuk dan belum sempat dikerjakan mulailah dengan mengatur nafas agar lebih tenang. Buatlah tubuh Anda rileks sehingga energi bisa kembali ke tubuh Anda. Dari sini mulailah pikirkan apa yang sebaiknya dikerjakan dulu dan catat yang belum dikerjakan.

Lagi-lagi lupa

Lupa dimana menaruh kunci atau ponsel dan hal ini terjadi berulang kali. Mungkin Anda perlu membiasakan diri mengingatnya. Cara mengingat ucapkan dimana Anda menyimpan barang tersebut ketika Anda menyimpannya. Sehingga saat dibutuhkan Anda akan teringat ucapan dimana barang tersebut disimpan. Dengan berbicara, Anda tidak pecah konsentrasi saat menyimpan barang dan akan selalu ingat ucapan ini.

Terbiasa multitasking itu tidak baik

Banyak wanita merasa hebat melakukan beberapa pekerjaan secara bersamaan untuk menghemat waktu. Sebenarnya hal ini tidak baik dilakukan karena akan menurunkan kualitas pekerjaan, konsentrasi mudah terpecah. Biasakan mengerjakan satu hal sebelum berpindah ke hal lain agar Anda tidak semakin menjadi pelupa.

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.