Kesehatan
Memilih Jenis Diet Vegetarian Sesuai Kemampuan Tubuh
Sudah sewajarnya seorang wanita selalu memperhatikan kesehatan dan bentuk tubuh. Menjaga kesehatan adalah dengan melakukan diet yang tepat, seperti yang dipertimbangkan adalah diet vegetarian.
Diet seolah sudah menjadi gaya hidup para perempuan, tak terkecuali yang sudah memiliki anak. Beberapa artis seperti Jennifer Lopez, Beyonce, dan Olivia Wilde menjalani diet vegetarian sebagai pola hidup sehat mereka.
Pada dasarnya, menjadi vegetarian ini adalah tidak makan daging dan mengonsumsi semua sumber makanan dari tumbuhan dan alami. Jennifer Lopez mengakui, dengan diet vegetarian ini ia merasakan tubuhnya lebih enteng. Saat bagun tidur, tubuh menjadi lebih enteng dan lebih baik.
Beyonce, ibu dari Blue Ivy dan istri dari Jay Z ini bahkan rela mengikuti tantangan 22 hari diet vegan. Hasilnya, ia mampu menurunkan beberapa kilo bobot tubuhnya. Beyonce memiliki 5 jenis makanan yang pantang dikonsumsi seperti daging, ikan, dairy produk (susu, yogurt, keju dan mentega), serta tidak makan telur, mayonnaise, kue dan gula putih.
Di samping itu semua, diet vegetarian memiliki beberapa jenis. Ade Heni Yulistia AMG, ahli nutrisi dan diet, mengatakan bahwa vegetarian ini dibagi dengan beberapa jenis yang disesuaikan dengan kondisi, kemampuan dan batas tubuh seseorang.
Pertama, semi vegetarian, yakni hanya mengonsumsi tumbuhan, nabati, susu, telur, daging dan ikan. Jenis diet ini membatasi jumlah dan waktu makan ketika mengonsumsi makanan di luar tumbuh-tumbuhan.
Kedua, Lacto Ovo Vegetarian, yakni mengonsumsi tumbuhan, nabati, susu dan telur.
Ketiga, Lacto Vegetarian, yang mengonsumsi tumbuhan, nabati serta susu
Keempat, Ovo Vegetarian, yang mengonsumsi tumbuhan, nabati dan telur
Kelima, Pasco Vegetarian, yang mengonsumsi tumbuhan, nabati, susu, telur dan ikan
Keenam, Vegan, yakni orang-orang yang murni hanya mengonsumsi tumbuhan dan nabati saja.
Dari semua jenis diet vegetarian yang kita jalani tidak menganut aturan khusus. Kita hanya perlu memilih jenis diet vegetarian mana yang mampu dijalani. KHusus untuk ibu hamil juga harus berhati-hati dan cermat dalam memilih tipe diet vegetarian. Pilih jenis yang sesuai sebab pertumbuhan janin sangat membutuhkan protein dalam jumlah banyak.
Pencarian Terbaru
Pasco vegetarian ikan susu telur.