Previous
Next

Mode / Fashion

Ada Kantung Kecil di Celana Jeans, Apa Fungsinya?

 

Mungkin pernah sekali terlintas dalam pikiran Anda ketika mengenakan celana jeans. Kok ada kantung kecil di dalam kantung biasa ya? Untuk menyelipkan jempol atau sebagai penghias sajakah fungsi dari kantung kecil tersebut? Rupanya tidak begitu.

Menurut laporan dari Huffington post, kantung kecil ini ternyata memiliki fungsi sendiri, yakni untuk menyimpan jam. Saat pertama kali dibuat, kantung kecil ini hanya dikhususkan untuk pria untuk menyimpan jam mereka dengan aman saat bekerja di area tambang.

Hingga kemudian brand jeans ternama, Levi’s, yang sudah memroduksi celana jeans lebih dari 150 tahun mengalihkan fungsi tersebut dari waktu ke waktu. Seperti untuk menyimpan koin ataupun kondom.

Pada produksi jeans pertama, memiliki empat kantong yakni satu di belakang, dua di depan dan satu kantung kecil di dalam kantung untuk jam. Ternyata kantung kecil ini juga memiliki fungsi tambahan selain sebagai penyimpan jam, kantung koin, kantung kondom, kantung tiket ataupun nama lainnya.

Anda dapat menemukan informasi kantung kecil ini pertama kali pada jeans tua menurut arsip Levi’s di tahun 1879. Kantung kecil ini sampai sekarang masih disematkan pada jeans modern namun fungsinya untuk menyimpan benda kecil lainnya.

Jeans sendiri adalah celana denim dimana namanya berasal bahasa Prancis, Genes, yakni sebuah kota di Italia, Genoa: artinya kota yang dipercaya sebagai tempat cikal bakalnya celana jeans.

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.