- Home »
- Kecantikan » Selain Membersihkan Telinga, Berikut Fungsi Ganda Cotton Buds untuk Kecantikan
Kecantikan
Selain Membersihkan Telinga, Berikut Fungsi Ganda Cotton Buds untuk Kecantikan
Penggunaan cotton buds umumnya untuk membersihkan kotoran di telinga. Akan tetapi, studi terbaru membuktikan bahwa keguaan ini berisiko merusak gendang telinga serta mendorong kotoran semakin masuk ke dalam telinga sehingga menyebabkan penumpukan kotoran.
Di samping kegunaan tersebut, cotton buds juga dapat digunakan untuk hal lain, seperti berikut ini:
Tempat Parfum Praktis
Malas sekali membawa sebotol besar parfum kesayangan ketika berpergian dalam waktu yang tidak lama. Namun cotton buds dapat membuat Anda menyimpan parfum lebih praktis. Kedua ujung cotton buds bisa disemprot parfum atau dicelupkan pada minyak pardum, dan masukkan ke dalam plastik kedap udara. Untuk penggunaan, cukup oleskan cotton buds itu ke titik nadi pergelangan tangan, belakang telinga atau leher jika Anda ingin keharuman ekstra. Cara ini akan mengurangi beban bawaan Anda saat keluar rumah bukan?
Perawatan mata
Lakukan hal ini, celupkan kedua ujung cotton buds ke dalam krim mata dan simpan di dalam plastik kedap udara dan letakkan di freezer semalaman. Keesokan paginya, usapkan cotton buds ke area mata untuk mengurangi kantung mata. Tekan area mata dengan ringan bias juga dioleskan di area sekitar mata.
Membersihkan daun telinga
Kita tak pernah menyadari bahwa daun telinga juga menyimpan banyak kotoran menumpuk jika tidak dibersihkan. Menggunakan minyak zaitun, cotton buds yang sudah dicelupkan ke dalam minyak diusapkan ke bagian belakang daun telinga dan lipatan telinga. Minyak zaitun dapat mengangkat kotoran yang menempel dan mengering. Selain minyak zaitun Anda bisa menggunakan micellar water jika tidak suka yang licin.
Mencegah riasan wajah cakey
Seringkali kita mendapati aplikasi foundation yang menumpuk pada lipatan bibir, garis senyuman, cupid hidung dan sekitar mata membuat efek retak atua cakey. Untuk menghilangkan efek terrsebut, cotton buds bias dimanfaatkan dengan cara mengolesi cotton buds dengan pelembab dan baurkan pada area lipatan yang sudah diaplikasikan foundation sebelumnya.
Merias alis
Untuk meris alis atau mengisi alis agar lebih bervolume bisa menggunakan cotton buds. Terutama jika Anda suka dengan riasan alis yang tebal alami, maka cotton buds dapat digunakan untuk membuat alis tampak tebal merata. Bentuk garis alis yang And ainginkan, dan oleskan eyeshadow pada cotton buds kemudian usapkan untuk mengisi bagian dalam garis alis tadi.