Previous
Next

Mode / Fashion

Sandal Gunung Kembali Menjadi Tren di Tahun 2015

 

Melihat sandal gunung, rasanya kurang sesuai jika dijadikan tren sepanjang masa. Apalagi jika Anda sudah memilikinya jauh-jauh waktu pasti hanya akan teronggok di rak sepatu dan mulai berdebu. Bagi dunia fashion, tak meski demikian, rupanya sandal gunung mulai menjadi must-have-item pada fashionista.

Brand sepatu terkemuka, Teva, menjadikan sandal gunung sebagai tren kembali setelah kepopulerannya di tahun ‘90-an. Sebelumnya, sandal gunung hanya bisa terlihat stylish untuk para pendaki gunung dan suka berpetualang saja.

Seperti roda yang berputar, Teva malah berhasil menaikkan penjualan sepatu gunung melalui bantuan desainer yang menjadikan koleksi sandal gunungnya tampak stylish untuk semua kalangan. Brand ternama seperti Nasty Gal dan Opening Ceremony juga berhasil membuat sandal gunung sebagai tren fashion tahun 2015.

Sandal gunung mulai menanjak kembali kepopulerannya sejak runway musim semi 2014. Inspirasi pertama datang dari Miuccia Prada dan Marc Jacobs yang mengeluarkan koleksi terbaru. Dalam koleksi mereka, Prada tampil lebih glamor dengan payet-payet di atas strap, sedangkan Marc Jacobs mengutamakan model klasik.

Kemudian brand lain mulai mengikuti jejaknya tersebut yakni Tommy Hilfiger, Tibi dan Rag & Bone menawarkan koleksi sandal gunung dengan desain bagian strap Velcro dan sol.

Tren semakin populer sejak sejumlah fashionista mengunggah koleksi sandal gunung mereka di akun instagram. Mereka mengenakan secara casual dengan jeans ada juga yang memadukan dengan busana formal seperti blazer atau long vest dan celana kulot.

Contohnya, Jamie Chung mengenakan sandal gunung saat festival musik Coachella. Sandal warna putih yang ia dikenakan dipadukan dengan dress sifon bergaya bohemian.

Kenyamanan dalam fashion saat ini mulai diperhitungkan. Tidak hanya mengandalkan hak-hak tinggi dari stiletto, namun sneakers, sandal Birkenstock juga mulai menjadi tren di musim ini karena kenyamanan pemakaiannya. Apakah sandal gunung juga begitu demikian?

(adeg/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Sandal gunung untuk cewek terbaru 2015. Sandal gunung cewek. Gaya cewek dengan sandal gunungnya.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.