Previous
Next
  • Home
  • »
  • Pertemanan
  • » Pria Gebetan Tidak Menyukai Anda, Mungkin Karena Bahasa Tubuh

Pertemanan

Pria Gebetan Tidak Menyukai Anda, Mungkin Karena Bahasa Tubuh

 

Sebagai seorang wanita, hal yang paling membahagiakan adalah ketika bisa menarik perhatian pria untuk mendekatinya alias PDKT. Namun, bagaimana jika tidak ada satupun, terutama ketika di sebuah acara hanya sendiri. Mungkin ketika Anda di antara pria, ada bahasa tubuh Anda yang tidak memesona para pria tersebut.

Bukan dari pakaian yang menggoda, namun ternyata para pria lebih akan terpengaruh dengan ekspresi yang Anda tampilkan. Seperti sebuah survei yang dilakukan terhadap 200 pria, menyebutkan bahwa para pria malas mendekati wanita karena ekspresi wanita yang mengesankan tidak ingin didekati.

Dari survei tersebut diketahui sebanyak 55 persen pria tidak menyukai wanita dengan ekspresi angkuh, bahkan malas untuk menyapa. Hanya saja tidak banyak wanita yang menyadari hal ini, seolah-olah ekspresi angkuh itu justru semakin menarik perhatian pria.

Ekspresi selain wajah angkuh yang tidak disenangi pria dari wanita adalah menunjukkan wajah bosan, suka melipat tangan di dada dan sibuk dengan layar ponselnya. Jika seorang wanita sudah menunjukkan berbagai ekspresi tersebut, para pria justru malas mendekat. Sejalan dengan karakter kaum pria yang tidak suka ditolak atau disambut dingin ketika bercakap-cakap.

Agar para pria mau mendekati Anda meskipun sekedar bercakap-cakap, tunjukkan sikap ramah Anda. Meskipun Anda hanya ingin menjadikan ia teman, sikap ramah adalah sikap yang sangat penting dalam bersosialisasi.

Berdiri dengan sopan tanpa menyilangkan lengan, tersenyum ketika mengobrol untuk memancarkan aura keramahan. Dengan sikap ini, para pria akan menilai Anda orang yang menyenangkan dan tak takut untuk mendekat.

Selain itu, jangan menunggu diajak ngobrol lebih dulu. Lontarkan senyuman jika ada pria yang mengamati Anda. Itu hanya sinyal kecil yang mungkin akan berpengaruh besar pada hubungan Anda dan dia selanjutnya.

Video

4 Cara Menarik Perhatian Pria

(adeg/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Bahasa tubuh dan sinyal cowok ramah saat menyukai cewek. Bahasa tubuh pria menyukai wanita. Bahasa tubuh pria. Bahasa tubuh laki laki menyukai wanita. Bahasa tubuh untuk cowok gebetan. Bahasa tubuh gebetan.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.