Previous
Next
  • Home
  • »
  • Umum
  • » Lebih Nyaman Tidur di Kamar Hotel, Mengapa?

Umum

Lebih Nyaman Tidur di Kamar Hotel, Mengapa?

 

Tidur di kasur hotel, menapakkan kaki di karpet kamar hotel, wah rasanya begitu menakjubkan dan membuat Anda beta berlama-lama. Huffington Post menelusuri hal ini bahwa semua hotel memiliki banyak kesamaan.

Sebagian besar hotel cenderung menggunakan warna putih untuk dekorasi kamar hotel. Mungkin Anda tidak pernah berpikir sebelumnya, karena saat dirumah Anda sibuk mencari seprai berwarna-warni untuk kasur di rumah.

Perlu Anda tahu bahwa warna putih menjadi simbol elegan dan kemewahan. Tidur di kasur berwarna putih rasanya Anda akan tidur di tengah kemewahan. Memang ini penting secara visual. Menurut Erin Hoover, Wakil Presiden Design Hotel Westin and Sheraton, kasur berwarna putih selain simbol kemewahan juga menjaga kualitas tidur dengan baik.

Westin di tahun 1990 memperkenalkan Heavenly Bed, yakni gagasan kasur putih yang serasa surga. Hal ini memang tidaklah popular, sebab kebanyakan hotel masih menggunakan seprai warna-warni agar tetap terlihat bersih.

Namun ada efek tersendiri jika kasur berwarna putih. Efeknya kepada konsumen adalah mereka berpikir kamar telah direnovasi walaupun hanya warna kasus yang berubah. Selain itu Westin juga menggunakan kasur warna putih untuk memperlihatkan kesempurnaan hotel dan menjadi pusta perhiasan.

Sebut saja The Miraval, Hilton dan Park Hyatt lebih senang menggunakan kasur putih. Meskipun ini perubahan sederhana yang tidak kentara, namun banyak orang memanfaatkannya untuk meninggalkan semua kecemasan dan masalah pribadi di hotel.

Park Hyatt Hotel menggunakan kasur putih dan bersih dan tidak menonjolkan banyak bantal. Ruangan tampak sederhana, bersih dan membuat pengunjung betah berlama-lama untuk menyandarkan kepala mereka.

Hingga sekarang, banyak hotel mengutamakan kasur putih, bersih dan dilengkapi selimut tebal. Sebuah penelitian spesifik mengungkapkan bahwa tidur di hotel dengan kasur berwarna putih justru membuat tidur Anda lebih berkualitas.

(adeg/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Gambar kasur hotel. Kasur hotel.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.