Previous
Next

Binatang

6 Tipe Orang Potensi Incaran Nyamuk

 

Manusia berpotensi menjadi incaran nyamuk sebanyak 20% dengan dua faktor mengejutkan. Yaitu faktor metabolisme dan keunikan dari tubuh setiap individu. Menurut Dr. Phil Koehler dari University of Florida mengungkapkan setidaknya ada enam tipe orang yang lebih sering diincar oleh nyamuk.

1. Suka minum alkohol. Nyamuk menyukai orang yang minum alkohol, hal ini sudah dibuktikan dari penelitian yang diterbitkan di Journal of the American Mosquito Control Association. Alkohol mampu meningkatkan suhu tubuh. Selain itu kecepatan reaksi berkurang sehingga bersikap cuek jika ada nyamuk mendekat saat tubuh dibawah pengaruh alkohol.

2.  Golongan darah O. Nyamuk akan berpotensi mendekat dua kali lebih sering pada orang yang bergolongan darah O dibandingkan tipe A. Dalam studi di Jepang menunjukkan fakta bahwa nyamuk bisa mengidentifikasi golongan darah seseorang pada sekali gigitannya.

3. Kaus kakinya jarang diganti. Aroma bau kaus kaki sangat disukai nyamuk. Bau kaos kaki, kaki yang tidak dicuci setelah memakai sepatu dan keju berbau adalah tempat nyamuk berkumpul. Fakta ini sudah diteliti dengan mengujicobakan kondisi kaki setelah memakai sepatu yakni sebelum dicuci dan setelah dicuci.

4. Berkeringat banyak. Saat tubuh mengeluarkan keringat banyak maka terjadi peningkatan produksi karbondioksida dan asam lactic. Kedua zat ini sangat disukai nyamuk. Dr Koehler melaporkan bahwa nyamuk akan sering mendekat pada orang yang berolahraga daripada  hanya duduk. Selain itu saat Anda berolahraga maka akan bernafas lebih banyak dan suhu tubuh meningkat.

5. Ibu Hamil. Saat ibu hamil bernafas maka volume karbon dioksida meningkat 21 persen sehingga lebih menarik perhatian nyamuk untuk mendekat. Selain itu nyamuk akan senang pada ibu hamil yang memiliki abdomen satu derajat lebih hangat sehingga sering mengeluarkan keringat.

6. Berpakaian warna gelap. Menurut sebuah studi nyamuk akan bertindak atraktif pada orang yang senang memakai warna gelap. Urutan warnanya yaitu hitam, merah, abu-abu dan biru. Sedangkan warna cerah seperti kuning, hijau dan kakhi tidak begitu sering diincar nyamuk.

Video

Peneliti Australia Atasi Penularan Demam Berdarah

(adeg/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Orang yang sering diincar nyamuk. Tipe orang yang suka jadi incaran nyamuk. Incaran nyamuk. Binatang suka diincar.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.