Previous
Next

Kesehatan

Saat Tubuh Anda Berbunyi, Kenali Tandanya

Tubuh juga terkadang memberikan isyarat lewat bunyi-bunyi yang keluar secara tidak sadar. Bunyi-bunyian tersebut harus cepat dikenali agar Anda bisa memutuskan apa yang hendaknya dilakukan.

1. Bunyi blurrp

Ini adalah efek dari Anda makan  terlalu banyak sedangkan perut belum siap menerima makanan dan minuman. Perut menjadi kembung dan berpotensi Anda mengalami masuk angin. Jika hal ini tidak ingin terjadi maka makanlah pelan-pelan serta hindari minum es saat perut kosong.

2.  Bunyi Huaahhhhemm

Seringkah Anda menguap  dan mengeluarkan bunyi huaahhhhemm lebih panjang dan lebih berat. Jika ini terjadi saat pagi hari tentu sangat mengganggu artinya Anda tidak tidur cukup saat malam dan merasa bosan. Tubuh lelah dan kekurangan oksigen sehingga pikiran tidak fokus pada apa yang dilakukan. Untuk mengembalikan energi dan kesadaran lakukan latihan pernapasan dan minum air dingin bukan es agar cairan tubuh terpenuhi dengan baik.

3. Bunyi krreekk

Bunyi ini sering terjadi jika Anda merasa pegal lalu menggerakkan tubuh ke kanan dan ke kiri, atau di area pergelangan kaki yang diputar-putar, area jari-jari tangan dan kaki yang dilipat karena merasa pegal. Bunyi ini diakibarkan karena adanya gesekan antara udara atau cairan pada setiap persendian yang Anda gerakkan. Untuk mengurangi bunyi ini konsumsilah minyak ikan agar cedera sendi cepat teratasi.

 

Video

Cara Menghilangkan Nyeri Sendi

(adeg/Carapedia)
Pencarian Terbaru

Pergelangan kaki yang sering bunyi itu tandanya apa. Jika menguap mengeluarkan bunyi tandanya apa.

Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.