Kesehatan
Pentingnya Kita Tahu Golongan Darah
Di beberapa pengurusan administrasi, pasti Anda akan ditanyakan apa golongan darah Anda?. A, B, AB dan O salah satunya adalah jawaban Anda. Golongan darah merupakan label khusus darah dari setiap individu. Perbedaan golongan darah ini disebabkan karena jenis karbohidrat dan protein pada permukaan membrane sel darah merah yang berbeda. Penentuan golongan darah tergantung dari jumlah zat (antigen) yang terkantung dalam sel darah merah. Apa sih pentingnya kita mengetahui golongan darah? Apa manfaatnya kita tahu golongan darah kita?
1.Penting dalam Tranfusi darah
Transfusi darah adalah proses berpindahnya darah dari satu orang ke orang lain. Biasanya transfusi darah ini digunakan untuk kebutuhan medis seperti donor darah dan kehilangan darah dalam jumlah banyak karena operasi, kecelakaan, syok, trauma dan organ pembentuk sel darah merah yang tidak berfungsi. Biasanya untuk bisa melakukan transfusi adalah sesama anggota keluarga dan yang bergolongan darah sama. Namun, tranfusi darah tidak sembarang dilakukan karena harus melalui prosedur cek golongan darah terlebih dahulu. Apakah darah yang akan ditransfusikan cocok dengan pasien dan steril artinya tidak mengandung penyakit atau virus menular.
2. Penting dalam tes DNA
DNA digunakan untuk mengetahui silsilah keluarga atau mengetahui status anak. Anak tersebut apakah karena hasil hubungan resmi atau tidak. Melakukan tes DNA juga melalui beberapa tingkatan pengujian. Pertama adalah meneliti kemiripan wajah orang tua dengan anak. Kedua melakukan tes golongan darah. Ketiga yang lebih akurat dengan tes DNA.
Setiap golongan darah memiliki rumusan seperti ini:
A = Ia-Io
B = Ib-Io
B = Io-Io
AB = Ia-Ib
Kalau seseorang bergolongan darah A kawin dengan golongan darah O, maka kemungkinan anaknya adalah: A atau O saja. Begitu juga kalau B kawin sama O. Kalau A kawin sama B, maka kemungkinan anaknya akan bergolongan darah A, B, AB, atau O.
Kalau A kawin dengan AB, kemungkinannya adalah A, B, atau AB. Kalau B kawin dengan AB, kemungkinannya juga sama: A, B, atau AB. Sedangkan kalau O dengan O, ya pasti O. Sedangkan kalau AB kawin sama O, maka kemungkinan anaknya adalah A atau B. <sumber: wikimu.com>
3. Untuk menghindari penyakit jika terjadi perkawinan
Golongan darah perlu diketahui sebelum menjalani pernikahan. Hal ini untuk mengantisipasi adanya penularan penyakit melalui darah dan hubungan intim. Biasanya untuk menghindari kelainan hemolisis dan kelainan genetik yang mengintai ibu dan bayi. Kelainan ini terjadi terutama pada ibu berdarah rhesus negatif sedangkan suami berdarah rhesus positif. Masalah ini biasanya terjadi pada perkawinan antar bangsa.
Video
Golongan Darah Ibarat Rumah
Sifat-sifat manusia berdasaarkan golongan darah yang diibaratkan seperti rumah
Pencarian Terbaru
Manfaat mengetahui golongan darah. Pentingnya mengetahui golongan darah. Manfaat pemeriksaan golongan darah. Cara mengecek golongan darah. Apa pentingnya kita mengetahui golongan darah kita. Fungsi pemeriksaan golongan darah. Cara mengetahui golongan darah tanpa tes dna.
Pentingnya golongan darah. Manfaat golongan darah. Https://carapedia.com/pentingnya_kita_tahu_golongan_darah_info3860.html. Tes golongan darah online. Pentingnya pemeriksaan golongan darah. Cara mengetahui golongan darah. Http://carapedia.com/pentingnya_kita_tahu_golongan_darah_info3860.html.
Manfaat tes golongan darah. Apa fungsi pemeriksaan golongan darah. Manfaat melakukan tes golongan darah. Tujuan pemeriksaan golongan darah. Cara mengetes golongan darah. Cara cek golongan darah.