Segala hal harus direncanakan dengan baik supaya hasil yang diperoleh maksimal. Untuk menghindari lebarnya pembahasan maka rencana yang dimaksud disini dibatasi pada rencana bisnis saja. Dalam dunia bisnis yang memang bertujuan untuk mendapatkan profit atau keuntungan sudah pasti diperlukan penyusunan rencana yang matang dan terarah supaya profit yang diperoleh maksimal. Menyusun rencana bisnis memang mutlak diperlukan untuk menghindari penyimpangan dalam pelaksanaan di lapangan.
Berikut ini adalah pengertian dan definisi rencana:
# MOHAMMAD IQBAL
Rencana adalah suatu set rangkaian dari rencana kegiatan yang akan dilakukan untuk menjalankan sebuah bisnis pada periode tertentu, mencakup: pengelolaan bisnis, produk atau jasa yang dijual , pasar dan pemasaran, serta proyeksi keuangan
# ANDREW GRIFFITHS
Rencana adalah lampu besar dalam berbisnis yang memberikan arahan dan fokus serta dalam berbagai aspek juga berfungsi sebagai peta yang membimbing anda untuk maju
# ALAM. S
Rencana adalah kerangka langkah demi langkah tentang bagaimana perusahaan menerjemahkan gagasan menjadi kenyataan
# HISRICH, PETERS, SHEPHERD
Rencana merupakan dokumen tertulis yang berisi ringkasan yang menggambarkan elemen internal dan eksternal yang relevan serta strategi dalam memulai bisnis baru
# WILSON & ZIMMERER
Rencana itu memuat rincian kegiatan operasi dan rencana keuangan, peluang dan strategi pemasaran serta ketrampilan dan kemampuan manajer
# TONY BUZAN
Rencana bisnis adalah alat yang penting untuk memikat para calon investor
# JACKIE AMBADAR, MIRANTY ABIDIN, YANTY ISA
Rencana adalah sebuah dokumen yang dihasilkan dalam perencanaan sistem manajemen yang melibatkan seluruh perusahaan, apa dan siapa yang akan melakukannya dan apa-aa saja langkah yang mencapai hasil yang objektif
# JEFF THOMSON
Rencana adalah uraian terinci mengenai usulan bisnis yang meliputi hal bisnis, jenis pelanggan yang ingin ditarik, persaingan, serta fasilitas yang dibutuhkan untuk produksi