Previous
Next

Mode / Fashion

Padu Pada Ini Selamatkan Skinny Jeans dari Kepunahan

 

Saat ini celana kulit, palazzo dan celana lebar sedang memasuki popularitasnya, giliran skinny jeans yang mulai masuk gudang penyimpanan. Sudah ketinggalan jaman.

Padahal Anda tidak harus mengupdate gaya fashion saat itu juga. Skinny jeans juga masih bisa dipadu padankan dengan beberapa item yang lebih stylist. Berikut ini beberapa ide yang dapat menyelamatkan skinny jeans dari status ketinggalan jaman:

Rocking Vintage Tees

Misalnya Anda suka mengoleksi T-shirt merchandise band favorit, tak masalah untuk bisa tampil lavish dengan T-shirt bergambar. Padukan dengan skinny favorit, ikat t-shirt bagian depan serta padukan dengan oxford shoes gold atau neon. Jangan ketinggalan sling bag kesayangan Anda ya!

 

Formal Dress

Koleksi knee-length formal dress menjadi salah satu penyelamat skinny jeans. Padukan sesuai warna skinny jeans dan padukan dengan gaya ramput high tail pony ala Ariana atau messy ballerina bun. Dengan padu padan ini Anda akan terlihat sangat stylish dan chic dalam waktu singkat.

 

Sequined Tops

Tak ada salahnya lho datang ke pesta mengenakan skinny jeans, padukan dengan sequined tops serta blazer hitam. Paduan ini bisa digunakan untuk menghadiri pesta kasual bersama teman-teman. Jika ingin lebih glamour, padukan dengan gold pumps dan clutch kesayangan. Ready to go to the party!

 

Mommy’s Blazer Day Out

Mommy’s blazer day out atau plaid blazer yang sudah lama tersimpan di dalam lemari bisa Anda keluarkan untuk menyelamatkan skinny jeans Anda. Gulung ujung skinny jeans Anda, dan padukan dengan white plain t-shirt serta black choker, pakai sepatu sneakers atau pointed black heels menjadikan Anda tampil kasul namun tetap stunning dengan mudah. Jika punya koleksi boots kenapa tidak Anda coba.

 

Sheer Tops

Koleksi kemeja atau blouse berbahan velvet atau sheer menjadi koleksi yang menarik untuk dipadupadankan dengan skinny jeans Anda. Padu padan ini tetap akan membuat Anda terlihat santai, classy namun tidak berlebihan. meskipun bahannya “tidak biasa” namun tetap bisa membuat Anda tampil trendy.

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.