Previous
Next
  • Home
  • »
  • Bisnis
  • » Menilik Alasan di Balik Tren Bisnis Start-Up Anak Muda Tahun 2017, Anda Salah Satunya?

Bisnis

Menilik Alasan di Balik Tren Bisnis Start-Up Anak Muda Tahun 2017, Anda Salah Satunya?

 

Generasi anak muda kini tidak suka kerja kantoran, sehingga mereka lebih suka membangun bisnis star up. Menjamurnya bisnis start-up ini bahkan dilakukan oleh anak muda sejak mereka duduk di bangku kuliah, bahkan di tingkat sekolah menengah sekalipun.

Kita kemudian bertanya-tanya mengapa anak muda sekarang lebih suka berbisnis daripada bekerja di kantor? Apakah Anda salah satunya yang memiliki beberapa alasan berikut ini:

 

Terinspirasi kesuksesan owner start up

Ada banyak pebisnis startup yang meraup keuntungan dan sukses di usia muda, hal ini kemudian mendorong anak muda yang lain untuk membuka bisnis usaha. Kevin Aluwi pemilik Go-Jek, Abraham Ranardo pemilik Milbird, ataukah Ferry Unardi dengan Traveloka adalah contoh co-founder of startup business yang sukses di masa kini.

Usia mereka belum genap 30 tahun namun sudah masuk dalam profil majalah Forbes. Mereka kemudian menjadi role model anak muda lain yang ingin sukses juga di usia muda.

 

Ingin punya banyak jaringan

Memiliki bisnis artinya Anda harus membangun jaringan lebih luas untuk melebarkan sayap. Usia muda adalah waktu yang tepat untuk mengembangkan jaringan bisnis mulai dari event gathering pada owner statup menjadi ajang menarik untuk tidak dilewatkan anak-anak muda yang ingin berbisnis.

 

Melamar kerja itu ribet

Banyak anak muda yang memilih jalur start-up karena mereka lelah dengan proses melamar kerja yang panjang. meskipun harapan orangtua ingin anak-anaknya bisa bekerja di perusahaan atau instansi tertentu, namun peluang tetap sedikit karena lapangan pekerjaan di Indonesia tidak begitu luas. Daripada mereka menajdi karyawan bagi perusahaan orang lain lebih baik jika mereka menjadi pemilik usaha sendiri dan membuka lapangan kerja untuk orang lain.

 

Kaya lebih cepat dibandingkan bekerja

Bekerja memang jelas akan mendapatkan gaji bulanan, namun untuk ukuran fresh graduate, gaji yang diperoleh tidak sebesar yang diharapkan. Banyak anak muda yang masih merasa kesulitan meskipun sudah mendapatkan gaji dari mereka bekerja. Membangun start up justru akan menjadi potensi dilirik investor sehingga mempercepat mereka mendapatkan penghasilan.

 

Ada Kebanggaan Tersendiri

Bangga memiliki bisnis sendiri dan menjadi sisi unik untuk meningkatkan harga diri. Memiliki start up di usia muda akan menjadi wujud keberhasilan diri. Membayangkan Anda bisa bertukar kartu nama dengan nama dan posisi sebagai pemilik perusahaan di usia muda akan menumbuhkan rasa percaya diri dalam diri.

Menurut prediksi, bisnis start up akan semakin menjamur di tahun 2017, nah kesempatan ini tidak akan Anda lewatkan begitu saja kan, apalagi di usia yang masih muda, kesempatan tentu akan semakin terbuka lebar.

(adeg/Carapedia)
Tambahkan komentar baru
Komentar Sebelumnya (0)
Belum ada komentar untuk produk ini.